Eropa Champions League

Napoli vs Barcelona, Laga Sarat Makna Meski Minim Gol

Hasil imbang 1-1 dalam laga Napoli vs Barcelona di Stadion San Paolo, Rabu (26/2) dini hari WIB meninggalkan sejumlah rekor dan cerita baru.

Pertemuan kedua tim pada lanjutan babak 16 besar Liga Champions 2019/2020 ini setidaknya berakhir dengan di luar dugaan banyak pihak.

Di bawah komando Gennaro Gattuso yang datang di pertengahan musim, kubu tuan rumah tengah menanti formasi terbaik untuk tampil konsisten.

Menariknya tiga laga sebelum pertarungan Napoli vs Barcelona, Jose Callejon dan kawan-kawan berhasil menang tiga kali berturut-turut dan semuanya dilakukan di laga tandang.

Sempat unggul lewat Dries Mertens di menit ke-30, I Partenopei harus puas bermain imbang ketika Antoine Griezmann menyamakan kedudukan di babak kedua.

Meski minim gol, laga Napoli vs Barcelona tetap menyajikan sederet angka-angka menarik dan cerita baru.

Apa saja itu? Yuk kita lihat di deretan slide berikut, Tribes!

BACA JUGA: Mengapa Ancelotti Gagal di Napoli?

BACA JUGA: Enrique Setien, Penakluk Raksasa yang Dipinang Barcelona

Debut tak mengenakkan Setien di Eropa

Eks pelatih Real Betis tersebut menjadi pelatih kedua Barcelona yang gagal menang di laga debut Liga Champions. Namun hasil seri yang diraih Setien lebih baik ketimbang Louis van Gaal di pada September 1997. Sang meneer kalah dari Newcastle United 3-2. Saat itu Blaugrana bahkan menempati posisi buncit di grup dengan 5 poin dari 6 laga.

Mertens samai rekor Marek Hamsik

Gol Mertens adalah yang ke-121 ia cetak bersama Napoli di semua ajang. Ia juga menyamai Marek Hamsik sebagai pencetak gol terbanyak dalam sejarah klub. Keduanya melampaui Diego Maradona (115 gol), Attila Sallustro (107 gol), dan Edinson Cavani (104 gol). Mertens hanya butuh satu gol lagi untuk menyalip Hamsik.

Antoine Griezmann jadi tumpuan

Musim ini Napoli dan Barcelona telah bertemu dua kali di ajang pra-musim. Saat itu Barcelona menang 4-0 dan 2-1. Ousmane Dembele memborong dua gol dari dua laga tersebut, disusul Antoine Griezmann, Ivan Rakitic, Sergio Busquets dan satu gol bunuh diri. Sejauh ini baru Griezmann yang mengulang raihan tersebut di laga resmi.

Kesan pertama begitu mengejutkan!

Laga ini adalah pertemuan resmi pertama kedua klub. Diwarnai satu kartu merah, Napoli sempat unggul lebih dulu, yang makin menegaskan Barcelona sulit meraih kemenangan di Italia. Terakhir kali Blaugrana menang di Negeri Pizza di fase gugur adalah pada April 2006 saat mengalahkan AC Milan 1-0. Gattuso masih bermain waktu itu.

Harapan kecil Napoli

I Partenopei berharap keajaiban agar bisa lolos dari babak 16 besar untuk pertama kalinya di Liga Champions. Andai lolos, Napoli jadi klub pertama yang menghentikan laju Barcelona yang 12 kali beruntun selalu lolos ke babak 8 besar. Terakhir kali Barcelona gugur di 16 besar adalah musim 2006/2007 saat melawan Liverpool.