Piala Dunia 2018

Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, Alami Cedera Bahu

Salah satu hal yang paling ditakuti oleh negara partisipan Piala Dunia adalah ketika salah satu anggota timnya mengalami cedera ketika turnamen tengah berlangsung. Coba tengok apa yang terjadi pada Brasil di Piala Dunia 2014 ketika pemain andalan mereka, Neymar, mengalami cedera. Ya, mereka dihancurkan Jerman dengan skor mencolok, 7-1.

Namun, apa yang akan terjadi apabila justru sang pelatih kepala yang mengalami cedera? Hal ini menimpa Gareth Southgate, pelatih kepala Inggris di Piala Dunia 2018. Pelatih berusia 47 tahun ini mengalami cedera bahu ketika tengah berlari (jogging) di daerah Repino, dekat hotel tempat The Three Lions tinggal selama di Rusia.

Nampaknya, Southgate terjatuh ketika sedang berlari, dan ia segera dilarikan ke rumah sakit terdekat. Untungnya, tim medis Inggris yang diwakili oleh dokter Rob Chakraverty pun ikut membantu dalam perawatan mantan pemain Middlesbrough ini.

https://www.instagram.com/p/BkQdEJhlxiM/?hl=en&taken-by=england

Saat ini, Souhtgate pun terpaksa harus mengenakan gips dan alat bantu di bahunya. Pria yang terkenal aktif di pinggir lapangan ini pun bergurau bahwa ia tak bisa lagi meninju udara kala berselebrasi, seperti yang ia lakukan kala Harry Kane mencetak gol kemenangan Inggris di laga melawan Tunisia.

“Saya tak akan bisa kembali bergerak terlalu banyak ketika berselebrasi! Dokter telah berkata kepada saya bahwa saya tidak boleh meninju udara,” ujar Southgate dikutip dari situs resmi FA Inggris.

“Saya beruntung karena kami memiliki tim yang luar biasa sigap dan suportif. Mereka (tim dokter) seharusnya berlibur karena kami juga menyuruh pemain untuk libur, namun karena saya, mereka harus bekerja. Saya mendapatkan penanganan yang luar biasa dari mereka karena mereka adalah tim medis yang top. Saya meminta maaf karena harus mengganggu hari libur mereka.”

Mantan pelatih tim junior Inggris ini juga mengatakan bahwa anak asuhnya terkejut melihatnya harus mengenakan gips.

“Mereka terkejut ketika melihat saya seperti ini dalam pertemuan tim dan bertanya, ‘Apa yang telah Anda lakukan?!’”.

“Namun lebih baik saya yang menderita seperti ini ketimbang salah satu pemain saya.”

Besar kemungkinan Southgate akan terus mengenakan alat bantu hingga Piala Dunia terakhir mengingat pemulihan cedera bahu bisa berlangsung selama dua hingga empat minggu. Suporter Inggris tentunya berharap agar cedera Southgate tak berdampak pada performa Dele Alli dan kolega di lapangan.