Berita Eropa

Barcelona tanpa Alumnus La Masia di Starting Line Up untuk Pertama Kali dalam 16 Tahun

Barcelona bersama Ernesto Valverde memang belum terkalahkan hingga saat ini di La Liga. Di pertandingan terakhir mereka melawan Celta Vigo, mereka dapat unggul 2-1 meskipun kehilangan Sergi Roberto yang diberi kartu merah oleh wasit di menit ke-71. Walau pada akhirnya Iago Aspas dapat menyamakan kedudukan di menit ke-82, hasil seri ini tetap membuat rekor tidak terkalahkan Barca berlanjut hingga laga ke-33.

Selain masih belum kalah di La Liga, ada hal unik lain jika kalian melihat susunan pemain yang diturunkan oleh Valverde ketika bertandang ke Celta Vigo. Untuk pertama kalinya sejak 16 tahun, dari 11 pemain yang diturunkan oleh Valverde, tidak ada satu pemain La Masia di dalamnya. Artinya, tidak ada pemain hasil produk asli akademi Blaugrana.

Pemain-pemain yang diturunkan Valverde adalah Marc-Andre ter Stegen, Nelson Semedo, Yerry Mina, Thomas Vermaelen, Lucas Digne, Andre Gomes, Paulinho, Philippe Coutinho, Denis Suarez, Paco Alcácer, dan Ousmane Dembélé. Denis Suarez tidak bisa disebut bagian dari La Masia karena dia dibentuk di Celta Vigo, lalu ditempa di Manchester City, baru kemudian bermain untuk tim Barca B.

Terakhir kali Barca tidak memainkan pemain jebolan La Masia adalah pada pertandingan melawan Athletic Bilbao 16 tahun yang lalu, ketika Carles Rexach menangani Blaugrana. Dilansir dari Marca, di kala itu, Rexach menurunkan Roberto Bonano, Michael Reiziger, Philippe Christanval, Abelardo Fernandez, Francesco Coco, Fabio Rochemback, Phillip Cocu, Luis Enrique, Rivaldo, Javier Saviola, dan Marc Overmars. Di pertandingan itu, Barca menang 2-0 di kandang Bilbao.

Masih menurut Marca, pemilihan pemain yang bukan alumni La Masia dalam 11 starter juga dipertahankan Blaugrana di Liga Champions. Masih dilatih oleh Rexach, di pertandingan melawan Real Madrid, dia juga tidak memainkan satu pemain pun jebolan akademi Barca. Pemain-pemain yang diturunkan antara lain Bonano, Reiziger, Frank de Boer, Abelardo, Rochemback, Thiago Motta, Cocu, Luis Enrique, Overmars, Saviola, dan Patrick Kluivert. Di babak semifinal Liga Champions tahun 2002 itu, Barca kalah 0-2 dari Madrid di Camp Nou.