Eropa Italia

Butuh 60 Tahun bagi Gennaro Gattuso untuk Samai Gaji Satu Tahun Massimiliano Allegri

Meskipun sempat diragukan, pengangkatan Gennaro Gattuso sebagai manajer tim senior AC Milan oleh manajemen klub mampu mengangkat performa tim. Sejak didapuk menggantikan Vincenzo Montella di tanggal 27 November 2017 lalu, Gattuso mampu meningkatkan performa Leonardo Bonucci dan kolega, meskipun pada awalnya, kiprahnya tak berjalan mulus.

Legenda I Rossonerri ini tentunya patut mendapatkan kredit tinggi atas kemampuannya merestorasi kehormatan Milan, namun sayangnya, oleh klubnya sendiri pun ia tak diapresiasi dengan cara yang semestinya.

Usut punya usut, nominal gaji yang diterima oleh Gattuso ketika menjadi manajer Milan saat ini sama dengan yang ia terima ketika masih memanajeri tim U-19 Milan, jabatannya yang sebelumnya! Hal mengejutkan ini diungkapkan oleh media olahraga ternama Italia, La Gazzeta dello Sport. Gattuso saat ini hanya menerima gaji sebesar 120 ribu euro per tahun, menjadikannya manajer dengan pendapatan paling rendah di Serie A! Jauh lebih kecil ketimbang yang diterima oleh Montella, yang mendapatkan sekitar 3 juta euro per tahun.

Daftar gaji manajer di Serie A sendiri dipuncaki oleh manajer Juventus, Massimiliano “Max” Allegri. Allegri, yang juga pernah menjadi manajer Milan, dibayar sebesar 7 juta euro per tahunnya oleh Si Nyonya Tua. Jika dibandingkan, butuh setidaknya 60 tahun bagi Gattuso untuk bisa menyamai pendapatan gaji Allegri dalam setahun.

Hal ini tentunya memprihatinkan. Bahkan, gaji Fabio Pecchia, manajer Hellas Verona yang saat ini berkutat di peringkat 19 sementara, ada di angka 250 ribu euro per tahun, satu posisi di atas Gattuso. Tak hanya itu, wajarnya, jika kita naik jabatan, tentunya secara otomatis gaji kita pun ikut naik. Gattuso mungkin begitu cinta pada Milan, dan ia ingin fokus untuk membenahi performa timnya terlebih dahulu, ketimbang memikirkan tentang kantong pribadinya.

Untungnya, manajemen Milan saat ini kabarnya tengah menyiapkan perpanjangan kontrak bagi pria berusia 40 tahun ini. Dilansir dari Football Italia, Gattuso akan ditawarkan kontrak hingga akhir musim 2020 nanti, dengan nilai mencapai 3 juta euro per tahun. Berkaca pada performa Milan asuhannya, sangat layak tentunya apabila Gattuso mendapat perpanjangan kontrak dengan nilai yang layak.

Author: Ganesha Arif Lesmana (@ganesharif)
Penggemar sepak bola dan basket