Tujuh pertandingan tunda akan dimainkan pada Minggu (3/9) dan Senin (4/9) esok, untuk melanjutkan dua pertandingan yang sudah dimainkan lebih dulu di pertengahan Agustus lalu. Di pekan tunda ini, dua tuan rumah berpotensi pesta gol lagi dan dua tim papan bawah memiliki kans untuk meraup poin penuh.
Bali United dan Persipura Jayapura yang bersaing sengit di papan atas, pekan ini akan menghadapi lawan enteng. Bermain di kandang sendiri, Serdadu Tridatu akan melawan Persela Lamongan dan Mutiara Hitam akan menjamu Semen Padang. Kedua tim tamu tersebut memiliki rekor tandang yang buruk dan saat ini terjerembab di papan bawah.
Pekan tunda yang dikebut dalam dua hari ini juga dapat menjadi kesempatan bagi dua klub kandidat degradasi, Perseru Serui dan Persegres Gresik United, untuk memenangkan laga. Boman Aime dan kawan-kawan akan menghadapi Barito Putera, sedangkan Agus Indra beserta kolega akan bersua Pusamania Borneo FC.
Tim asuhan Agus Yuwono dan Hanafi wajib meraih tiga poin di pertandingan ini, mumpung lawan mereka adalah tim yang sering tersandung di partai away. Laskar Antasari tak pernah menang di empat partai tandang terakhir mereka dan kebobolan 12 gol, sedangkan Pesut Etam belum meraih satupun kemenangan saat bermain di luar kandang.
Selain itu, di hari terakhir juga ada laga big match antara dua klub besar yang sedang tertidur, yaitu Sriwijaya FC dan Persib Bandung. Meski keduanya musim ini tampil jeblok, namun di bulan Agustus mereka mengalami peningkatan performa. Laskar Wong Kito hanya kalah sekali dari lima pertandingan, sedangkan Maung Bandung mengakhiri tiga laga terakhir dengan clean sheet.
Author: Aditya Jaya Iswara (@joyoisworo)
Milanisti paruh waktu yang berharap Andriy Shevchenko kembali muda dan membawa AC Milan juara Liga Champions Eropa lagi.