Masa depan penyerang gaek Indonesia, Cristian Gonzales, akhirnya jelas. Masa depan pemain berjulukan El Loco ini sempat terombang-ambing setelah dilepas Madura United. Belakangan ini, Gonzales dirumorkan sedang bernegosiasi dengan salah satu peserta Liga 2 Indonesia 2018, PSS Sleman. Namun, akhirnya, rumor ini dipastikan setelah PSS akhirnya meresmikan pemain veteran berusia 41 tahun ini.
El Loco is green!
Selamat datang Christian Gonzales. #PSSleman #COSE pic.twitter.com/ir03bcY9N1— PSS (@PSSleman) April 26, 2018
Dengan video perkenalan di atas, Super Elang Jawa akhirnya mengonfirmasi sekaligus meresmikan salah satu juru gedor terbaik di Indonesia ini. Dari video tersebut juga, Gonzales dipastikan akan mengenakan nomor punggung 10. Disematkannya nomor punggung tersebut mengisyaratkan bahwa Gonzales akan menjadi tumpuan bagi Herry Kiswanto, pelatih kepala PSS, untuk mencetak gol.
Dengan diresmikannya Gonzales, eks pemain Persik Kediri yang memiliki darah Uruguay ini memiliki peluang untuk turun dan menjalani debutnya di laga perdana PSS di Liga 2 melawan PSMP Mojokerto. Sebelumnya, Gonzales memang sudah mengikuti sesi latihan bersama Rangga Muslim dan kolega.
Gonzales, yang sudah melanglang buana di berbagai klub di Indonesia ini mengaku bahwa ia senang bisa bergabung ke PSS, tak peduli bahwa klub yang berbasis di Yogyakarta ini masih bermain di liga kasta kedua.
“Saya datang ke sini untuk memberikan yang terbaik bagi PSS. Sudah tentu saya akan berusaha maksimal dalam semua laga yang akan saya jalani. Main di Liga 1, Liga 2, atau bahkan Liga 3 saya tidak masalah. Yang penting, keluarga saya senang,” ujar Gonzales dikutip dari Kompas.
Merekrut Gonzales tentunya menjadi bukti bahwa PSS memiliki ambisi besar untuk bisa promosi ke Liga 1 di musim depan. Gonzales, meskipun sudah uzur, masih merupakan salah satu pemain tertajam di kancah sepak bola Indonesia. Pengalamannya tentu juga akan berguna bagi pemain-pemain muda yang ada di sekelilingnya seperti Rangga dan Rifal Lastori. Selain itu, Gonzales juga akan bermitra dengan pemain berpengalaman lainnya, Syamsul Bachri Chaeruddin, yang juga baru direkrut oleh PSS.
Sejauh ini, belum ada kepastian berapa lama dan berapa nilai dari kontrak Gonzales bersama PSS. Meskipun begitu, disinyalir ia akan menjadi salah satu pemain termahal di Liga 2, mengingat gajinya berada di kisaran 800 juta rupiah per satu musim. Menarik tentunya untuk dinanti bagaimana kiprah El Loco bersama PSS di musim ini.