Pekannya big matches! Ada tiga partai besar di pekan ini, yang akan sangat disayangkan jika terlewatkan. Sebab, pertemuan tiga pasang klub besar ini bukan hanya sekadar memperebutkan tiga poin, tapi juga menyangkut harga diri. Jual-beli serangan dengan tempo cepat kemungkinan akan tersaji di tiga pertandingan tersebut, dan mungkin saja berakhir dengan skor besar.
Big match pertama yang akan menjadi sorotan adalah Persija Jakarta lawan Persib Bandung. Pertemuan pertama di musim ini akan sangat menarik, karena kedua kesebelasan sejauh ini tampil lebih baik dari musim lalu. Persija dengan produktivitas gol mereka yang tinggi, dan Persib dengan para pemain mudanya.
Laga ini juga akan menjadi ajang adu tajam bagi penyerang masing-masing tim, yaitu Marko Simic di Persija dan Ezechiel N’Douassel di Persib. Saat ini N’Douassel memang memuncaki daftar top skor sementara, tapi Simic yang sangat ganas di Piala Presiden dan Piala AFC tentu tak bisa dipandang remeh. Terlebih, Simic sangat subur jika tampil di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Lalu big match yang kedua adalah Arema FC kontra Persipura Jayapura. Upaya kebangkitan yang dicanangkan Singo Edan akan menemui jalan terjal, karena di pekan ini kedatangan tamu sang pemuncak klasemen sementara. Arema FC juga dihantui kekalahan 0-2 di tempat yang sama musim lalu. Lalu apakah pekan ini akan menjadi ulangan hasil musim 2017, atau jadi momentum bagi Arema untuk meninggalkan dasar klasemen?
Dan big match yang ketiga adalah Sriwijaya FC menjamu PSM Makassar. Dua tim bertabur bintang yang musim ini diprediksi akan bersaing di papan atas, tapi hingga pekan kelima belum menunjukkan konsistensinya. Khusus bagi PSM, lini belakang mereka yang keropos akan mendapat ujian besar dari Sriwijaya FC yang dihuni para pelari cepat macam Manuchekhr Dzhalilov dan Beto Goncalves.