Cerita

18 April 1905: Ketika Real Madrid Merengkuh Gelar Perdana di Sejarah

Suka tidak suka, harus diakui bahwa Real Madrid adalah klub tersukses di dunia. Raihan gelar mereka jauh meninggalkan klub-klub lain. Bahkan sepertinya mereka akan menjadi klub pertama yang meraih 100 gelar juara. Semua kegemilangan tersebut dimulai dengan keberhasilan mereka meraih gelar juara Copa del Rey pada tahun 1905.

Semua terjadi tiga tahun setelah Julian Palacios dan Padros bersaudara serta kalangan akademisi di kota Madrid mendirikan Real Madrid yang saat itu masih bernama Madrid FC. Di partai terakhir yang digelar di lapangan Tiro del Pichon, Madrid berhasil menang atas Athletic Bilbao melalui gol tunggal yang dilesakan oleh Manuel Prast pada menit ke-70.

Kala itu, Copa del Rey masih bernama Copa de Su Majestad El Rey Alfonso XIII . Sebuah turnamen yang dipersembahkan untuk peringatan ulang tahun Raja Spanyol. Kompetisi ini pertama kali digelar pada tahun 1902. Sebagai turnamen undangan yang dengan nama Copa del Ayuntamiento de Madrid atau Piala Kota Madrid, pada awalnya turnamen ini adalah untuk menghormati kedatangan Raja Alfonso XIII. Lima tim berpartisipasi pada tahun itu, termasuk Real Madrid yang saat itu masih bernama Madrid FC. Di kompetisi ini juga merupakan kali pertama mereka bertemu rival mereka, FC Barcelona. Dalam pertadningan yang digelar pada 14 Mei 1902 tersebut, tim asal Catalan berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1.

Turnamen kemudian dikembangkan dan lingkup pesertanya berkembang semakin banyak. Meskipun demikian, pada edisi tahun 1905, hanya ada tiga tim saja yang menjadi peserta. Selain Real Madrid dan Athletic Bilbao, ada tim lain asal wilayah Basque, San Sebastian RC, klub yang menjadi cikal bakal tim kebangaan wilayah San Sebastian, Real Sociedad.

Turnamen ini sudah menggunakan format kompetisi yang hampir modern. Bagaiman turnamen dilangsungkan dengan sistem grup, di mana tim yang menang akan mendapatkan dua poin, dan hasil imbang bernilai satu poin. Tim yang mengakhiri turnamen sebagai pimpinan klasemen berhak mendapatkan trofi juara.

Madrid memulai kompetisi dengan kemenangan telak 3-0 atas San Sebastian. Di pertandingan kedua melawan Athletic Bilbao, sempat berjalan sulit. Hal ini dikarenakan wasit pada pertandingan tersebut adalah pemain San Sebastian, tim yang dikalahkan Madrid di pertandingan pertama. Tetapi mental juara Real bahkan sudah terlihat sejak satu abad lalu. Mereka kemudian berhasil mengatasi kesulitan, dan berhasil memenangkan pertandingan melalui gol yang dicetak oleh Manuel Prast.

Keberhasilan pada tahun 1905 ini seakan membuka keran prestasi Real Madrid. Lebih dari satu abad selanjutnya mereka terus menambah koleksi gelar juara mereka. Selain itu tentunya, selama satu abad terakhir, Real Madrid terus mendominasi sepak bola, bukan saja di lingkup Spanyol, tetapi juga dunia.