Pepatah age is just a number berlaku untuk Zlatan Ibrahimovic. Kurang dari 48 jam dirinya mendarat di Los Angeles, di laga debutnya, Zlatan menjadi aktor comeback dramatis klub barunya LA Galaxy atas Los Angeles FC dengan skor 4-3. Padahal sebelumnya, LA Galaxy sempat tertinggal tiga gol terlebih dahulu.
Pada laga yang digelar di StarHub Center, pemain berumur 36 tahun tersebut hanya butuh 20 menit untuk menyelamatkan klub barunya. Di menit ke-77 Zlatan mencetak gol spektakuler dari jarak kurang lebih 32 meter sekaligus menjadi gol penyama kedudukan.
AMAZING.#zLAtan#LAvLAFC https://t.co/xyk78K6xSr
— Major League Soccer (@MLS) March 31, 2018
Tak sampai disitu, Zlatan juga menjadi penentu kemenangan LA Galaxy setelah sundulannya di masa injury time babak kedua (90+1) mampu memastikan kemenangan klub barunya tersebut.
Zlatan called game! #LAvLAFC pic.twitter.com/ldYCRc8P9y
— Major League Soccer (@MLS) March 31, 2018
“Mereka (penonton) berteriak ‘kami ingin Zlatan, kami ingin Zlatan’. Saya berikan Zlatan. Mereka coba berikan tekanan untuk saya dan saya bisa buktikan diri,” ucap Zlatan selepas laga.
Torehan manis mantan pemain Manchester United sekaligus melanjutkan tradisi gol debutnya. Ketika tampil bersama United, Paris Saint-Germain, Barcelona, Internazionale Milano, Juventus, dan Malmo, Zlatan selalu mencetak gol debut di setiap laga perdana bersama klub-klub tersebut.
Zlatan sendiri mengakui dirinya masih sedikit merasakan kelelahan dan jet lag. Karena hal tersebut, Zlatan di laga debutnya bermain sangat efektif di laga ini. Hanya membuat 11 sentuhan, dan dua peluang yang keduanya langsung menjadi gol.
“Saya masih lapar, saya masih lapar akan segalanya. Ini merupakan awal yang bagus buat saya,” tutup Zlatan.
Author: Gia Pijar Perdana