Dunia Asia

Mewaspadai Thanabalan Nadarajah, Top Skor Malaysia di SEA Games 2017

Pada babak kualifikasi Piala Asia U-23 yang diselenggarakan di bulan Juli kemarin, Malaysia secara gagah berhasil mengunci satu tiket ke putaran final setelah keluar sebagai juara Grup H dengan rekor dua kali menang dan sekali tumbang dari tiga partai. Anak asuh Ong Kim Swee berhasil mengungguli para pesaing di grup tersebut semisal Thailand dan Indonesia.

Salah satu nama yang namanya mencuat berkat kesuksesan itu adalah penyerang muda kelahiran Negeri Sembilan, Thanabalan Nadarajah. Keputusan Ong Kim Swee menempatkannya sebagai ujung tombak sama sekali tidak salah. Pemain berumur 22 tahun itu sanggup menyumbang dua gol, yang salah satunya disarangkan ke gawang Indonesia di partai pembuka.

Menariknya, pada ajang SEA Games kali ini Thanabalan juga berhasil mereplikasi performa ciamiknya di babak kualifikasi Piala Asia U-23 yang lalu. Sejauh ini, penyerang Felcra F.C. ini sudah mengoleksi tiga buah gol yang dibukukan ke gawang Myanmar (dua gol) dan Singapura. Pemain dengan brewok lebat ini pun secara resmi duduk sebagai top skor sementara tim Harimau Malaya di ajang SEA Games 2017.

Berbekal agresivitas, kecepatan, penempatan posisi yang baik dan insting mencetak gol tinggi, presensi Thanabalan di kotak penalti lawan tentu menjadi sebuah ancaman tersendiri. Sedikit kecerobohan dalam mengantisipasi serangan Malaysia, bakal membuka lebar kans Thanabalan untuk memberi hukuman dengan mencetak gol.

Dan berselang satu bulan sejak pertemuan terakhir di babak kualifikasi Piala Asia U-23 lalu, Malaysia akan kembali bertemu Indonesia. Tepatnya di babak semifinal SEA Games 2017. Mengingat tajuk laga, tak perlu heran apabila pertemuan Malaysia dan Indonesia akan berlangsung sengit dan panas. Saking sengit dan panasnya. sejumlah pengamat bahkan meyakini jika laga nanti bisa ditentukan oleh detail-detail kecil saja.

Terlebih, Malaysia mendapat sedikit angin segar karena kapten Indonesia yang berposisi sebagai bek tengah, Hansamu Yama Pranata, dipastikan absen akibat akumulasi kartu. Situasi ini tentu saja bisa dimanfaatkan Malaysia, khususnya Thanabalan, untuk mengacak-acak pertahanan Garuda Muda. Paling tidak, penyerang setinggi 167 sentimeter ini takkan bersua Hansamu yang terkenal kokoh dan punya tipe permainan keras.

Baca juga: Yang Akan Dirindukan dari Absennya Hansamu Yama, Marinus Wanewar, dan Hargianto

Sedikit trivia, pada saat Malaysia mengganyang Indonesia dengan skor telak 3-0 di kualifikasi Piala Asia U-23 kemarin, duo bek tengah pilihan Luis Milla adalah Andy Setyo Nugroho dan Bagas Adi Nugroho. Kala itu, Hansamu memang tidak dibawa oleh pelatih berkebangsaan Spanyol tersebut.

Siapapun bek tengah yang akan diturunkan oleh Milla pada laga melawan Malaysia nanti, mewaspadai Thanabalan Nadarajah adalah sebuah keharusan. Karena sekali saja lengah, pemain depan bernomor punggung 12 ini bisa mengirim satu kabar duka bagi timnas Garuda Muda.

#GarudaBisa

Author: Budi Windekind (@Windekind_Budi)
Interista gaek yang tak hanya menggemari sepak bola tapi juga american football, balap, basket hingga gulat profesional