Ezra Walian sedang bersuka cita. Penyerang timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2017 ini kembali mencetak gol untuk klubnya, Almere City, pada lanjutan kompetisi Eerste Divisie (kasta kedua Liga Belanda). Apakah performanya menarik perhatian Luis Milla?
Setelah mencetak gol perdananya untuk Almere City ke gawang MVV Maastricht pada awal Oktober 2017 lalu, Ezra kini semakin sering dipercaya oleh pelatih Almere City, Jack de Gier, untuk mengisi starting line-up timnya. Kepercayaan ini akhirnya membuahkan hasil. Meski gagal mencetak gol pada sisa pertandingan di bulan Oktober, Ezra akhirnya kembali sukses menceploskan bola ke gawang lawan.
Gol kedua pemain berusia 20 tahun ini membantu Almere memenangkan pertandingan atas lawannya, Jong AZ. Bermain di kandang sendiri, yaitu Mitsubishi Forklift Stadion, Almere, tuan rumah harus melalui pertandingan yang menghasilkan lima gol pada 5 November 2017 lalu.
Ezra mencetak gol yang membalikkan kedudukan menjadi 2-1 dengan golnya di menit ke-70. Gol itu terjadi setelah ia menyambut sebuah tendangan yang dilepaskan oleh rekan setimnya sehingga mengubah arah datangnya bola. Tendangan yang berubah arah itu akhirnya menipu pergerakan kiper lawan.
Pertandingan itu sendiri berakhir dengan kemenangan untuk Almere City dengan skor 3-2. Dengan kemenangan tersebut, Almere City merangkak ke papan tengah klasemen sementara Eerste Divisie. Saat ini, perjalanan Almere City memang tak terlalu bagus. Mereka hanya sanggup menempati urutan ke-14 dengan mengoleksi total 13 poin dari 12 pertandingan.
Ezra sendiri terlihat bersuka cita dan menikmati gol tersebut. Ia langsung memperbarui Instagram-nya dengan sebuah foto unggahan bertuliskan ‘happy with my goal and 3 points last weekend!’ (Saya senang dengan tiga poin dan gol saya pada akhir pekan lalu).
Meski demikian, belum ada kabar bahwa pemain kelahiran Amsterdam ini akan kembali dipanggil pelatih Luis Milla untuk memperkuat tim nasional U-23, atau mungkin tim nasional senior. Tim nasional Indonesia akan melaksanakan pertandingan uji coba menjamu timnas Suriah pada 18 November 2017 mendatang.
Sejak memperkuat Merah-Putih pada SEA Games 2017 lalu, nama Ezra memang cukup melejit. Meski hanya mencetak satu gol dan hanya membawa Indonesia meraih medali perunggu, kiprahnya di klub baru, Almere City, tak pernah lepas dari perhatian pencinta sepak bola di tanah air.
Meski demikian, keputusan Ezra bergabung dengan Almere sendiri cukup disayangkan banyak orang mengingat gencarnya pemberitaan tentang dirinya selama musim panas 2017. Pada saat itu, gencar diberitakan bahwa ia dilirik klub peserta Liga Premier Inggris, West Ham United, berkat catatan golnya yang bagus di musim 2016/2017, yaitu mencetak 11 gol dalam 22 pertandingan bersama Jong Ajax FC.
Meski pada akhirnya bergabung dengan Almere City FC yang pernah punya pengalaman bagus dengan Stefano Lilipaly, banyak kalangan melihat bahwa kepindahan ini bukan lonjakan karier signifikan bagi Ezra.
Author: Mahir Pradana (@maheeeR)
Mahir Pradana adalah pencinta sepak bola yang sedang bermukim di Spanyol. Penulis buku ‘Home & Away’.