Berita Eropa

11 Tahun Lalu, Gol Diego Maradona ala Lionel Messi yang Mencengangkan

11 tahun lalu, sebuah gol hebat tercipta di Spanyol. Kala itu, Barcelona bertemu dengan Getafe di babak semifinal ajang Piala Raja Spanyol musim 2006/2007. Blaugrana sudah unggul satu gol terlebih dahulu di menit ke-17 lewat gol yang diciptakan oleh Xavi Hernandez. Getafe yang berusaha mengejar malah justru dibuat tidak berdaya dengan apa yang terjadi di gol kedua Barca.

Seorang pemain berusia 20 tahun yang berasal dari Argentina tidak hanya membuat lawannya terperangah, tetapi juga membuat penonton yang hadir menyaksikan pertandingan tersebut di Camp Nou terpesona akan daya magis yang ditunjukkan olehnya. Nama pemain itu adalah Lionel Messi. Tepat 11 tahun yang lalu, dia menciptakan salah satu gol terbaik sepanjang sejarang sepak bola.

Gol itu berasal dari umpan Xavi ke Messi di sisi kanan, sedikit jauh dari garis tengah. Seketika itu juga, Messi menunjukkan semua bakat yang ada di dalam dirinya. Javier Paredes menjadi korban pertama yang berhasil dilewati oleh Messi. Perez Nacho yang mencoba membantu Paredes justru menemui nasib yang lebih buruk. Dia dikolongi oleh Messi sebelum akhirnya pemain peraih lima Ballon d’Or tersebut berlari melewati Nacho.

Messi yang berlari dari tengah lapangan menuju kotak penalti Getafe kemudian dihadang oleh dua pemain lagi. Dua pemain tersebut adalah Alexis dan David Belenguer. Dengan gerakan ke kiri dan ke kanan, Messi melewati dua pemain itu dengan mudahnya. Terakhir, ada kiper Getafe, Luis Garcia, yang mencium bau bahaya di daerah pertahanannya sendiri. Dia pun maju untuk mengadang Messi, namun sayangnya Luis Garcia juga menjadi korban gocekan maut pemain yang saat itu masih mengenakan nomor 19 itu. Sisanya hanya tinggal menceploskan bola ke gawang, yang tentunya tidak ragu dilakukannya.

Terciptanya gol tersebut mengingatkan kita pada sebuah gol yang diciptakan oleh mantan pemain Barca dan juga tim nasional Argentina, Diego Armando Maradona. Bedanya, Maradona melakukan aksi yang sama di ajang Piala Dunia 1986 ketika menghadapi Inggris. Sama seperti Messi, legenda Argentina itu juga melewati lima pemain sebelum akhirnya melesatkan bola ke gawang.