Nasional Bola

Tim Nasional Wanita Indonesia Siap Jajal Lawan Kaliber Piala Dunia

Sejak dikumpulkan pada 5 Maret 2018 di PSSI National Youth Training Centre, Sawangan, Depok, Jawa Barat, Tim Nasional Wanita (Timnasita) Indonesia telah berlatih kurang lebih sebulan di bawah pelatih anyar, Satia Bagdja Ijatna. Timnasita Indonesia bahkan telah mengagendakan uji coba internasional demi menghadapi dua kejuaraan di tahun ini sebagaimana dilansir dari situs resmi PSSI pada Kamis (29/3) lalu. Srikandi Merah-Putih akan menjadi tuan rumah ajang AFF Women’s Championship 2018 yang akan diselenggarakan bulan Juni sementara sebulan kemudian bermain di cabang sepak bola wanita di gelaran Asian Games ke-18 di Palembang, Sumatera Selatan.

Tak tanggung-tanggung, salah satu peserta Piala Dunia Wanita 2015, Thailand, dipilih sebagai lawan dalam uji coba yang direncakan pada akhir bulan Mei nanti. Asisten pelatih Timnasita Indonesia, Alex Aldha Yudi dalam wawancara singkat Senin (2/4) malam mengatakan selain Thailand pihak PSSI juga tengah menjajaki uji coba dengan Jepang atau Korea Utara.

Langkah ini cukup berani mengingat ketiga negara tersebut merupakan negara yang terbilang memiliki kultur yang kuat dalam sepak bola wanita internasional terutama Asia. Jepang dan Korea Utara kerap menjadi langganan peserta Piala Dunia Wanita dan Olimpiade, sementara Chaba Kaew, julukan Timnasita Thailand, mencatatkan diri sebagai negara Asia Tenggara pertama yang lolos ke putaran final Piala Dunia Wanita. Meski meraih kemenangan tipis atas wakil Afrika, Pantai Gading, di Kanada 2015 lalu, Kanjana Sung-ngoen dan kolega tak mampu lolos dari babak Grup C karena di dua laga lainnya kalah dari Timnasita Norwegia dan Jerman.

Selain uji coba internasional pekan ini selain latihan rutin pagi dan sore hari di Sawangan, Timnasita juga melakukan uji coba lokal, “Rabu (4/4) sore kita akan melawan tim putri gabungan Bina Nusantara dan Universitas Negeri Jakarta, sementara keesokan harinya melawan legenda Timnas di lapangan ABC. Senayan.” Sebagai catatan, untuk pertandingan hari Kamis akan menjadi uji coba pertama Srikandi Merah-Putih yang akan dilakukan di luar kawah candradimuka mereka selama ini, Sawangan.

Salah satu nilai lebih yang mungkin membuat Timnasita Indonesia percaya diri adalah kekompakan yang dimiliki antar-pemain, pelatih serta seluruh staff. Kekompakan yang terjalin tak hanya terjadi di dalam lapangan saja, tetapi juga di luar lapangan. Misalnya pada Senin (2/4) malam, para pemain dan staf Timnasita Indonesia datang ke Rumah Sakit Brawijaya di daerah Bojongsari, Depok untuk menjenguk salah satu pemain yang sedang sakit, Regina Wonda. Bek asal Papua tersebut mengalami gangguan pada perutnya.

Kiper Timnasita Indonesia, Vera Lestari, mengaku bahwa para pemain saling mendukung satu sama lain bahkan kiper asal Jogjakarta ini sempat bercanda jika kunjungan ini sedikit menghibur diri karena selama kurang lebih sebulan selalu berada di mes. Ditanya mengenai uji coba melawan Thailand kiper yang pernah membela Timnasita Indonesia di ajang AFF Women’s Championship 2015 di Vietnam mengatakan bahwa tim tahun ini lebih kuat dibanding dua tahun lalu, “nanti kutepis tendangan Taneekarn (Dangda).” ucapnya bercanda ketika ditanya sosok yang paling diwaspadai kontra Thailand.

Author: Fransiskus Xaverius Steven Danis