Berita Dunia

Liga Super Cina Sudah Siap Mendatangkan Cristiano Ronaldo

Rumor Cristiano Ronaldo akan hijrah ke Liga Super Cina kembali berembus kencang. Kali ini, beberapa orang terdekat sang bintang membocorkan sedikit petunjuk tersebut kepada media.

Ini diungkapkan mantan pelatih Guangzhou Evergrande, Luiz Felipe Scolari. Pria yang pernah memenangi Piala Dunia ketika menangani tim nasional Brasil di Piala Dunia 2002 ini mengungkapkan bahwa Ronaldo sering bertanya kepadanya. Sang bintang tampaknya penasaran tentang kehidupan di Cina, karena ia berdiskusi dengan mantan pelatihnya itu lebih dari sekali.

Scolari dan Ronaldo pernah berkomunikasi di tim nasional Portugal. Keduanya menghasilkan posisi bergengsi sebagai runner-up Piala Eropa 2004 dan semifinalis Piala Dunia 2006. Di usianya yang saat ini 33 tahun, megabintang Real Madrid ini masih dalam performa mantap. Musim ini saja, ia telah mencetak 37 gol dalam 35 pertandingan di semua kompetisi untuk Los Blancos. Ia sekarang membuntuti jumlah gol rivalnya, Lionel Messi, yang hanya unggul tiga gol darinya.

Dari Cina sendiri, memang terdapat minat kuat terhadap Ronaldo. Pada awal tahun 2018, raksasa Liga Super Cina, Tianjin Quanjian dikabarkan telah merayu pemain tim nasional Portugal ini dengan kontrak fantastis. Meski demikian, saat itu Ronaldo mengakhiri semua spekulasi dengan bersikeras ia ingin tetap di Real Madrid.

Namun, dengan adanya penuturan dari Scolari ini, rumor Ronaldo ke Cina pun kembali berembus kencang. Dikutip Esporte Interativo, sang pelatih mengungkapkan bahwa pemenang lima penghargaan Ballon d’Or itu sering menanyainya tentang kehidupan di Cina.

“Ia (Ronaldo) telah sering bertanya kepada saya bagaimana kehidupan di Cina. Jadi, saya memberi tahunya semua detail yang perlu diketahuinya,” kata Scolari. “Cristiano Ronaldo sudah menjadi sebuah brand tersendiri, dan menjadi primadona dalam industri global. Cina adalah negara terbesar di dunia.”

“Jadi, saya mengatakan kepadanya apa yang memang selalu saya katakan. Kalau ada kesempatan pindah ke Cina, terima saja.”

Ronaldo memang masih terikat kontrak dengan Real Madrid hingga tahun 2021. Namun, situasi bisa berubah jika klub raksasa Spanyol tersebut bersikeras ingin mendatangkan Neymar. Jika itu benar, maka status Ronaldo di klub tersebut tak akan menguntungkan. Memiliki Ronaldo dan Neymar dalam satu tim yang sama akan membutuhkan biaya mahal dalam hal penggajian.

Di pihak lain, Presiden klub Real Madrid, Florentino Perez, mengatakan Ronaldo masih dibutuhkan juara bertahan Liga Champions ini. Dengan cuek, Perez menepis rumor seputar pengakuan Scolari dengan mengatakan kepada media Spanyol, AS, “Jika Anda punya seorang teman yang tinggal di Hong Kong, wajar jika Anda bertanya kepadanya bagaimana kehidupannya di Hong Kong. Itu normal.”

Masih dalam isu berkaitan, media Inggris Daily Star malah melaporkan bahwa sebuah klub Liga Super Cina telah mengajukan tawaran senilai 113 juta paun kepada Real Madrid untuk mendatangkan pemain sayap rekan setim Ronaldo, Gareth Bale. Meski demikian, pemain tim nasional Wales tersebut dikabarkan menolak untuk pindah.

Nah, semua pemaparan di atas telah menggambarkan bahwa secara finansial Liga Super Cina sudah siap untuk mendatangkan salah satu pemain terbaik dunia ini. Sekarang, keputusan berada di tangan Ronaldo.

Author: Mahir Pradana (@maheeeR)
Mahir Pradana adalah pencinta sepak bola yang sedang bermukim di Spanyol. Penulis buku ‘Home & Away’.