Real Madrid membalaskan dendam mereka kepada Real Betis dengan menang 5-3 di kandang lawan, yaitu Stadion Benito Villamarin. Pada laga yang berlangsung hari Minggu, 18 Februari 2018 tersebut, gelandang muda Marco Asensio menjadi inspirator kemenangan Los blancos dengan dua golnya.
Asensio benar-benar memanfaatkan peluang bermain di tim utama yang mulai sering diberikan pelatih Zinedine Zidane. Setelah tampil gemilang melawan Paris Saint-Germain di enam belas besar Liga Champions pekan lalu, gelandang keturunan Belanda ini lagi-lagi menunjukkan bakat besarnya
Zidane kali ini kembali memasang pola 4-4-2 dengan menempatkan Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale sebagai ujung tombak. Mereka tak lama-lama untuk membuka keunggulan. Berawal dari usaha Ronaldo yang mampu ditepis kiper Real Betis, Antonio Adan, bola muntah disambut Asensio untuk mengoyak gawang tuan rumah pada menit ke-13. Skor berubah menjadi 0-1
Tertinggal satu gol membuat Real Betis keluar menyerang. Akhirnya mereka berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-33. Aissa Mandi berhasil menanduk si kulit bundar yang tak mampu dihalau kiper Keylor Navas. Lalu, empat menit berselang, secara mengejutkan Real Betis mampu membalikkan keadaan. Tembakan Andres Guardado sebenarnya mampu ditepis Navas, tapi bola liar membentur kaki bek Madrid, Nacho Fernandez, dan masuk ke gawangnya sendiri. Keunggulan 2-1 Betis tersebut bertahan hingga babak pertama berakhir.
Di babak kedua, Real Madrid mengamuk. Mereka menyamakan kedudukan terlebih dahul melalui kapten mereka, bek yang juga selalu mencetak gol Seegio Ramos. Berawal dari tendangan sudut Lucas Vazquez, bola ditanduk Ramos untuk mengubah skor menjadi 2-2 pada menit ke-49.
Empat menit kemudian, Madrid berbalik unggul. Mendapat umpan dari Dani Carvajal, Asensio mencatatkan gol keduanya pada menit ke-53. Ini merupakan gol ke-enamnya di La Liga musim 2017/2018 ini.
Ronaldo menambah keunggulan Madrid lewat golnya pada menit ke-66 yang meneruskan umpan dari Casemiro pada menit ke-65. Setelah itu, aliran gol sempat terhenti selama 20 menit. Barulah pada menit ke-85, tuan rumah mampu memperkecil ketertinggalan.
Berawal umpan dari Junior Firpo, pemain pengganti Sergio Leon berhasil menggetarkan gawang Los Blancos untuk ketiga kalinya. Namun, pada menit-menit akhir pertandingan, Madrid kembali memperlebar keunggulan berkat sumbangan gol pemain pengganti, Karim Benzema. Skor 3-5 untuk tim tamu pun bertahan hingga laga usai.
Meski menang, Ronaldo dan kawan-kawan masih tertahan di peringkat keempat klasemen dengan raihan 45 poin. Mereka masih tertinggal satu angka dari Valencia di tangga ketiga, berbeda 10 poin dari Atletico Madrid di posisi kedua. Mereka juga tertinggal 17 angka dari Barcelona yang menguasai klasemen. Sedangkan Real Betis masih bercokol peringkat ke-9 dengan berbekal 33 poin.
Author: Mahir Pradana (@maheeeR)
Mahir Pradana adalah pencinta sepak bola yang sedang bermukim di Spanyol. Penulis buku ‘Home & Away’.