Nasional Bola

Bali United: “Kami Tidak Incar Uang di Piala Presiden, Uang Bos Masih Banyak”

Bali United membuat keputusan mengejutkan saat menurunkan tim lapis keduanya di laga pertama Piala AFC 2018 melawan Yangon United. Dari materi pemain yang diturunkan, sangat terlihat Bali United lebih memprioritaskan leg kedua semifinal Piala Presiden yang digelar besoknya, tapi mereka menampik jika itu dilakukan demi mengejar uang hadiah.

Melalui pelatihnya, Widodo Cahyono Putro, Bali United mengatakan bahwa Piala Presiden dijadikan prioritas karena murni mengincar trofi juaranya, bukan uang hadiahnya yang senilai 3,3 miliar rupiah.

“Kami mendapatkan pesan dari owner (pemilik klub), kami tidak mengejar hadiah. Karena kalau 3 miliar rupiah, kalau boleh sombong ya, uang dari bos masih banyak. Tidak itu yang kami kejar. Saya melihat ada kesempatan yang sudah di depan mata (menjadi juara). Bali ini tim baru dan kami mendapatkan kesempatan. Pencapaian kami luar biasa dan kami tinggal selangkah lagi,” tutur pelatih asal Cilacap itu.

Lebih lanjut, Widodo juga menjelaskan bahwa jalan Bali United di Piala AFC masih panjang karena masih menyisakan lima laga, sedangkan di Piala Presiden tinggal tersisa satu pertandingan lagi untuk tampil di partai puncak yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Oleh karena itu, ia lebih memprioritaskan turnamen pra-musim tersebut ketimbang kompetisi antarklub Asia.

Di akhir konferensi pers, Widodo sekaligus menuturkan bahwa menurunkan tim kedua di Piala AFC bukan serta merta tidak menunjukkan keseriusan di ajang itu. Justru, pengalaman bermain para pasukannya di partai pertama Grup G Piala AFC pada Selasa lalu (13/2), ia harap dapat melecut semangat mereka untuk berlatih lebih giat lagi agar bisa mencapai level permainan untuk kesebelasan tingkat Asia.

Bali United sendiri pada akhirnya berhasil memenangkan leg kedua semifinal Piala Presiden melawan Sriwijaya FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Gol tunggal di pertandingan itu dicetak oleh Demerson Bruno lewat sundulan kepala 10 menit jelang bubaran, memanfaatkan umpan sepak pojok Fadhil Sausu.

Di final yang akan digelar pada Sabtu (17/2), Bali United akan berhadapan dengan Persija Jakarta yang menyingkirkan PSMS Medan di semifinal melalui agregat 5-1. Menariknya, pertandingan antara kedua kesebelasan ini adalah laga yang mempertemukan dua wakil Indonesia di Piala AFC 2018.

Author: Aditya Jaya Iswara (@joyoisworo)
Milanisti paruh waktu yang berharap Andriy Shevchenko kembali muda dan membawa AC Milan juara Liga Champions Eropa lagi.