Eropa Spanyol

Atletico Madrid dan Valencia Menang, Diego Costa Masih ‘Gila’

Diego Costa datang, Diego Costa cetak gol, Diego Costa terkena kartu merah. Nama pemain Spanyol kelahiran Brazil ini benar-benar menyedot perhatian di stadion Wanda Metropolitano ketika Atletico Madrid menghajar Getafe dengan skor 2-0.

Derby Madrid yang terjadi di pekan ke-18 La Liga tersebut memang sudah ditunggu-tunggu pendukung Atleti. Untuk pertama kalinya, Diego Costa bisa dimainkan karena hukuman larangan transfer klub tersebut berakhir. Striker yang diboyong dari Chelsea ini pun langsung unjuk gigi.

Tuan rumah unggul 1-0 melalui Angel Correa pada menit ke-18. Diego Costa memang baru bisa menggandakan keunggulan pada menit ke-68, tapi pergerakannya sepanjang pertandingan terlihat sangat berbahaya dan membuat repot barisan pertahanan Getafe.

Seusai mencetak gol, pemain yang sebelumnya memperkuat Atletico Madrid hingga tahun 2014 tersebut merayakan golnya di tribun penonton bersama para suporter Atletico. Sayangnya, euforia itu dianggap wasit sebagai perayaan secara berlebihan. Costa lalu diganjar kartu kuning, yang berarti ia harus diusir dari lapangan karena sebelunya telah dikartu kuning karena menyikut bek Getafe, Dakonam Djene.

Meski sempat ada protes dari pelatih Diego Simeone dan para pemain Atletico, wasit tetap pada keputusannya. Diego Costa pun melanjutkan kisah yang membuatnya menjadi fenomena di Spanyol, seorang pemain bengal namun penuh talenta dan bernaluri mencetak gol tinggi.

 

Valencia Butuh Penalti Lagi untuk Menang

Dua jam setelah laga ATletico Madrid melawan Getafe, Valencia memastikan diri tetap menguntit ketat pesaingnya itu. los Che mengatasi lawan mereka, Girona, dengan skor 2-1.

Meski lawannya merupakan klib promosi, Valencia tertinggal lebih dulu oleh gol Cristian Portu di babak pertama.  Klub peringkat tiga di klasemen semetara ini akhirnya terselamatkan melalui gol bunuh diri lawan dan hadiah penalti.

Skema serangan yang baik membuat Girona sukses membungkam publik Stadion Mestalla pada menit ke-8 babak pertama.  Johan Mojica mampu mengirimkan umpan silang akurat pada Cristian Portu yang langsung me

Gol penyama kedudukan dari Valencia akhirnya datang pada menit ke-24. para bek Girona kesulitan menghadang Goncalo Guedes yang bergerak cepat masuk ke kotak penalti. Umpan silang yang dilepaskan pemain Portugal tersebut salah diantisipasi bek Girona, Jonas Ramalho.

Tiga menit babak kedua bergulir, Valencia berbalik unggul melalui tendangan penalti kapten Dani Parejo. Wasit menghadiahi mereka tendangan dua belas pas setelah Jose Gaya dilanggar bek Girona, Pablo Maffeo. Skor 2-1 bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

Kedua hasil pertandingan di atas membuat Atletico Madrid tetap berada di peringkat kedua dengan 39 poin, disusul Valencia di urutan ketiga dengan koleksi 37 poin.

Author: Mahir Pradana (@maheeeR)
Mahir Pradana adalah pencinta sepak bola yang sedang bermukim di Spanyol. Penulis buku ‘Home & Away’.