Eropa Lainnya

Best XI Liga Top Eropa Edisi 2-4 Desember 2017

Luar biasa! Mungkin inilah salah satu pekan terbaik dari liga-liga papan atas Eropa musim ini. Mulai dari kiper yang mencetak gol, bek yang menggugah semangat tim, hingga pemain pinjaman yang mencetak gol indah dari tengah lapangan.

Siapa saja yang termasuk di daftar pemain pilihan kami pekan ini? Berikut ulasannya:

Kiper

 
Brignoli berhasil menjadi kiper pertama

Andrea Brignoli

David de Gea boleh mendapat lampu sorot lebih dulu berkat 14 penyelamatannya, tapi yang lebih mencuri perhatian pekan ini adalah kiper Benevento, Andrea Brignoli. Golnya di masa injury time menyelamatkan timnya dari kekalahan sekaligus membuahkan poin pertama di Serie A musim ini.

Bek

 

Filipe Luís

Bek kiri asal Brasil ini tak hanya kokoh menjaga area kekuasaannya, tapi juga berbahaya saat membantu serangan. 11 tekel sukses yang dibuatnya, disempurnakan dengan satu gol ke gawang Real Sociedad.

 
Moncernya performa Benatia

Medhi Benatia

Pekan ceria Medhi Benatia masih berlanjut. Setelah bermain impresif melawan Barcelona dan mencetak gol ke gawang Crotone pekan sebelumnya, kali ini ia kembali mengulang performa apiknya saat Juventus mengalahkan Napoli. 12 sapuan yang dibuatnya membuat gawang Gianluigi Buffon tetap perawan di San Paolo, dan pulang dengan membawa tiga poin.

 

Nicolás Otamendi

Sempat tertinggal lebih dulu, Manchester City akhirnya dapat mengemas poin penuh, diawali dengan gol penyama kedudukan yang dicetak Otamendi. Rentetan kemenangan tim asuhan Pep Guardiola pun terus bertambah di Liga Primer Inggris, dan kini telah mencapai angka 13.

 

Victor Moses

Victor Moses 

Eden Hazard memang mencetak dua gol saat Chelsea menjamu Newcastle United, tapi peran Victor Moses juga tak bisa dikesampingkan begitu saja. Sepasang asis yang dibuatnya, plus tiga dribel sukses dan empat tendangan ke gawang menjadikannya sebagai bintang lain yang tak kalah terang saat itu.

Gelandang

 

Serge Gnabry

Separuh dari empat bola yang diceploskan Hoffenheim ke gawang RB Leipzig berasal darinya, dan gol keduanya sangat mamayo. Mendapat sodoran bola di tengah lapangan, pemain pinjaman dari Bayern München ini langsung melayangkan bola yang menghujam indah ke gawang Péter Gulácsi.

https://twitter.com/TheMasterBucks/status/936988444592545794

 

Thiago memberikan nasihat kepada Coutinho

Philippe Coutinho

Satu gol, satu asis, dan satu sodoran yang membuat Lewis Dunk melakukan gol bunuh diri. Performa yang sangat bagus ditampilkan Coutinho saat Liverpool menang besar 5-1 di kandang Brighton.

 

Jesse Lingard

Jesse Lingard

Dua gol ke gawang Arsenal di Emirates Stadium, melanjutkan torehan positifnya saat membuat gol solo run ke gawang Watford tengah pekan lalu. Berkat kualitas yang ditunjukkannya ini beberapa orang kemudian menjulukinya “Lionel Lingard”.

Penyerang

 

Ivan Perisic menjadi bintang

Ivan Perišić 

Hattrick sekaligus membawa Internazionale Milano memuncaki klasemen sementara. Dari 15 pertandingan di Serie A ia telah mengukir tujuh gol dan enam asis. Rasanya tak salah di bursa transfer lalu Perišić menolak tawaran Manchester United.

 

Iago Aspas

Iago Aspas 

Barcelona tertahan di kandang sendiri, dan Iago Aspas adalah salah satu penyebabnya. Satu gol dan satu asisnya menyelamatkan Celta Vigo dari kekalahan, sekaligus memperpanjang puasa kemenangan Barcelona menjadi dua laga beruntun di liga domestik.

 
Kingsley Coman

Kingsley Coman

Satu golnya di babak kedua membuat Bayern kembali unggul atas Hannover, dan di akhir laga menuai tiga poin berkat kemenangan 3-1 di Allianz Arena. Coman memang menawan malam itu, Tak hanya menyumbang gol, tapi juga membuat tiga umpan kunci dan tujuh dribel sukses.

 

 

Author: Aditya Jaya Iswara (@joyoisworo)
Milanisti paruh waktu yang berharap Andriy Shevchenko kembali muda dan membawa AC Milan juara Liga Champions Eropa lagi.