Bijahil Chalwa
Selain menyandang status super-sub, penyerang Persiba Balikpapan ini juga layak dinobatkan sebagai penakluk derbi Kalimantan. Dua kali ia menyelamatkan poin Laskar Beruang Madu dan semuanya dilakukan di pertandingan antara sesama tim Kalimantan.
Ketika menjamu Pusamania Borneo FC di pekan ke-9, Bijahil mencetak gol kemenangan di menit ke-90. Berkat sontekannya, Persiba sukses meraih kemenangan perdananya di liga, sekaligus menjadi kado manis bagi comeback mereka ke Balikpapan, meski hanya menumpang di Stadion Parikesit milik Pertamina.
Tuah eks pemain Persela Lamongan ini kemudian kembali dirasakan Persiba di pekan terakhir putaran pertama. Bertamu ke Stadion Aji Imbut, markas Mitra Kukar, Bijahil masuk menggantikan Robi Kriswantoro di menit ke-65. Dari 25 menit yang ia miliki saat itu, Bijahil sukses mencetak satu gol dan satu asis, menghentikan laju mulus Naga Mekes di kandang yang selalu meraih kemenangan di tujuh laga terakhir.