Turun Minum Serba-Serbi

Evolusi Jersey Sepak Bola

Jorge Campos
Jorge Campos dengan jersey nyentriknya.

Desain

Salah satu unsur yang membuat jersey sebuah klub tampak begitu menarik dan layak dikoleksi oleh para suporter adalah desainnya yang unik. Dari masa ke masa, perkembangan desain jersey pun semakin menggeliat.

Jika dahulu mayoritas jersey berwarna polos dan berbentuk biasa, maka hari ini, kita bisa melihat bentuk yang berlainan dari setiap kostum. Misalnya saja garis sash yang melintang dari bagian pundak ke pinggang sehingga mempercantik tampilan kostum, bentuk kerah yang berlainan (bulat atau v-neck), adanya watermark atau grafis tertentu yang muncul di jersey dan masih banyak lagi.

Walau terkesan kolokan, jersey dengan desain unik seperti yang kerap digunakan Jorge Campos dahulu juga tetap mampu menyita perhatian dan menjadi benda yang collectable pada saat ini.

Sayangnya, dalam beberapa tahun terakhir, penikmat sepak bola kerap kali mencibir desain banyak apparel raksasa dunia yang menyuplai kostum dengan desain template bagi banyak klub. Praktis, perbedaan yang tampak hanya dari warna, sponsor dan emblem.