Eropa Inggris

Menanti Efektivitas Transfer Despacito Tottenham Hotspur

Ross Barkley
Spurs punya peluang untuk mendapatkan Ross Barkley dari Everton musim panas ini.

Efektif atau tidak?

Salah satu alasannya, bisa jadi adalah menunggu momen yang tepat saat harga pemain tidak berada pada puncaknya. Seperti diketahui, pemain yang memang ngebet pindah, kerap melakukan segala cara agar bisa menuju klub tujuan. Imbasnya, tim tempat pemain tersebut bernaung mau tidak mau melepasnya dengan harga miring mengingat tak lagi tersisa banyak waktu di bursa transfer.

Akan tetapi, metode ini juga punya risiko besar. Merampungkan beberapa transfer hanya dalam hitungan hari berpotensi besar gagal. Pasalnya dalam sebuah aktivitas transfer pemain, banyak hal yang perlu dilewati, salah satunya kesepakatan harga dengan klub pemilik. Bahkan apesnya, pemain incaran malah pindah ke klub lain. Belakangan, hal ini berpotensi terjadi untuk salah satu target Spurs, Foyth.

Dilansir dari L’Equipe, lambannya pergerakan Tottenham dimanfaatkan klub Ligue 1, Paris Saint-Germain (PSG), untuk mengamankan jasa Foyth. Les Parisiens bahkan dikabarkan sudah melakukan negosiasi dengan agen sang pemain di Prancis. Kabar ini membuat Spurs berada pada dua pilihan, bersaing dengan PSG, atau memilih merelakannya seraya mencari target baru.

Hal inilah yang dikhawatirkan bakal terus terjadi. Satu yang mungkin jadi berkah Tottenham adalah kondisi Barkley di Everton. Sempat disebut bakal jadi salah satu legenda The Toffees, gelandang berusia 23 tahun itu malah mulai dipersiapkan menuju jalan keluar Goodison Park. Intensnya aktivitas transfer Everton dan cedera yang dialami, membuat Barkley mulai memikirkan pindah. Bagi suporter Spurs, duet pemain muda timnas Inggris, Dele Alli dan Barkley, merupakan impian yang mulai jadi kenyataan.