Nasional Bola

Papan Atas yang Kian Panas dan Sebelas Pemain Pilihan Liga 1 Pekan ke-12 Versi Football Tribe Indonesia

Jangan kasih kendor! Mungkin itu tagline yang tepat untuk menggambarkan persaingan Go-Jek Traveloka (GT) Liga 1 di pekan pertama usai libur Lebaran. Sejak Senin (3/7) hingga Rabu (5/7) kemarin, 16 tim bertanding memainkan laga ke-12 mereka.

Satu pertandingan yang ditunda adalah Sriwijaya FC kontra Perseru Serui karena tidak mendapat izin dari pihak kepolisian. Alasannya, armada polisi masih difokuskan untuk mengamankan arus balik Lebaran. Laga kedua tim nantinya akan dihelat pada 2 Agustus 2017 di Stadion Jakabaring, Palembang.

Kembali ke pekan ke-12 GT Liga 1, pekan ini persaingan di papan atas semakin memanas. Situasi ini dimulai dengan kemenangan Persipura Jayapura atas Mitra Kukar dengan skor mencolok, 6-0. Merasa terancam dengan kebangkitan Mutiara Hitam, dua tim teratas yakni PSM Makassar dan Madura United mematok target tiga poin dalam partai tandang mereka, namun hasil yang didapat justru sebaliknya.

Juku Eja takluk dari Persib Bandung dengan skor tipis 1-2, sedangkan Laskar Sape Kerrab akhirnya ikut merasakan keangkeran Stadion Segiri ketika takluk 3-0 di tangan Pusamania Borneo FC.

Pekan ini juga menjadi pekan pertama penangguhan regulasi kuota pemain U-23 resmi diaktifkan. Pun begitu, tak semua tim langsung menurunkan pemain seniornya, seperti Persipura yang memainkan Pieter Nasadit dan Prisca Womsiwor sejak menit pertama dan hasilnya sangat memuaskan. Bukti bahwa pemain muda Mutiara Hitam memang berkualitas cukup baik.

Lalu siapa saja pemain lain yang tampil ciamik memuaskan dahaga para pencinta sepak bola nasional usai libur seminggu menonton bal-balan lokal? Berikut adalah daftarnya versi Football Tribe Indonesia:

Kiper

Nadeo Argawinata
Kredit: Borneo FC

Nadeo Argawinata

Penangguhan regulasi kuota pemain U-23 tak membuat Pusamania Borneo FC langsung tergiur memainkan pemain seniornya. Nyatanya, Nadeo yang lahir pada 9 Maret 1997 tampil sebagai starter dan membayar kepercayaan Dragan Djukanovic dengan tuntas.

Berhadapan dengan kesebelasan tertajam di GT Liga 1, kiper bernomor punggung 97 ini menggagalkan dua peluang emas Madura United, salah satunya sepakan jarak dekat Bayu Gatra. Menjaga gawang tetap perawan dari serbuan lini serang terdahsyat di Liga 1 adalah prestasi tersendiri, dan Nadeo telah melakukannya di usia 20 tahun. 

Previous
Page 1 / 4