-
Samir Handanovic
Sering menonton Internazionale Milan bermain buruk dan hanya penjaga gawang mereka yang bermain bagus? Selamat datang di hidup Samir Handanovic. Penjaga gawang asal Slovenia ini tetap mempertahankan reputasinya sebagai salah satu yang terbaik di dunia meskipun klubnya tampil angin-anginan.
Dalam hal menepis penalti, reputasi Handanovic di Italia sudah mendekati Alves. Ia pernah membuat rekor menggagalkan enam tendangan penalti berturut-turut pada tahun 2014.