Eropa Jerman

Menang 3-1 atas Hannover, Bayern München Tak Terkejar di ‘Bayernliga’

Bayern München sedang berlari kencang meninggalkan para pesaing mereka di Bundesliga. Kemenangan 3-1 atas tamu mereka, Hannover 96, memastikan pasukan Jupp Heynckes unggul cukup jauh atas para pesaing mereka di puncak klasemen.

Tiga gol Bayern dicetak oleh Arturo Vidal, Kingsley Coman, dan Robert Lewandowski. Tiga poin untuk yang diraih di Allianz Arena ini memastikan keunggulan enam poin dari peringkat dua, RB Leipzig, yang pada pekan ke-14 ini menderita kekalahan besar 0-4 dari Hoffenheim.

Tim tamu Hannover sempat mengancam gawang tuan rumah melalui Charlison Benschop di menit-menit awal babak pertama. Namun, Bayern unggul di menit ke-17 melalui gelandang asal Chile Arturo Vidal. Umpan silang Thomas Muller berhasil disambut Vidal dengan sundulan yang menggetarkan sisi pojok kanan bawah gawang Philipp Tschauner.

Tim tuan rumah mengira mereka berhasil mengubah kedudukan menjadi 2-0 tujuh menit kemudian. Namun, gol Lewandowski dibatalkan oleh wasit setelah mengecek hasil rekaman video. Memang sudah tak aneh lagi melihat banyaknya jumlah gol yang dibatalkan lewat teknologi VAR (video assistant referee) di Bundesliga musim ini.

Hannover malah mendapat hadiah penalti pada menit ke-28. Namun, eksekusi Niclas Fullkrug masih bisa diselamatkan oleh kiper kedua Bayern, Sven Ulreich. Sang pelapis Manuel Neuer ini masih bisa menebak arah tendangan Fullkrug ke pojok kiri bawah.

Namun, Hannover akhirnya sukses menjebol gawang Ulreich pada menit ke-35 ketika Charlison Benschop tembakan dari jarak dekat yang tak mampu dibendung penjaga gawang. Skor pun berakhir imbang 1-1 di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Bayern mendominasi jalannya permainan. Mereka seharusnya sudah unggul melalui berbagai peluang James Rodriguez, Mats Hummels, dan Kingsley Coman. Namun akibat kurang tenang, skor masih berjalan imbang.

Akhirnya tuan rumah kembali memimpin saat Coman sanggup menjebol gawang Tschauner dengan tembakan keras melalui kaki kirinya pada menit ke-67. Tak lama kemudian, giliran Robert Lewandowski yang menambah gol Bayern. Penyerang sekaligus kapten timnas Polandia ini membungkus kemenangan timnya melalui eksekusi penalti.

Hukuman penalti ini dihadiahkan wasit akibat Coman dilanggar oleh Martin Harnik. Lewandowski pun dengan dingin melepaskan tendangan dari titik dua belas pas pada menit ke-87, sekaligus menjadi gol terakhir di pertandingan tersebut.

Dengan kemenangan 3-1 atas Hannover tersebut, Bayern kembali memancing lelucon lama, yaitu Bundesliga disebut ‘Bayenliga’ akibat terlalu mendominasinya klub wilayah Bavaria ini. Dengan libur musim dingin tinggal menyisakan tiga pertandingan lagi, sepertinya Hummels dan kawan-kawan akan sulit dikejar pesaing lain di Bundesliga. Di sisi ain, Hannover tertahan di peringkat 10 akbat kekalahan ini.

Author: Mahir Pradana (@maheeeR)
Mahir Pradana adalah pencinta sepak bola yang sedang bermukim di Spanyol. Penulis buku ‘Home & Away’.