Cerita

Duopoli Nike dan Adidas Berlanjut di Piala Dunia Wanita 2019

Setelah sukses merajai Piala Dunia 2018 lalu, kini dua jenama raksasa Nike dan Adidas kembali bersaing merebut pasar di musim panas mendatang. Duopoli Nike dan Adidas berlanjut di Piala Dunia Wanita 2019, mereka berlomba merebut hati para perempuan di seluruh dunia lewat fesyen apik yang tertuang dalam balutan jersey sepak bola.

Adidas lebih dulu merebut panggung dengan meluncurkan sejumlah jersey yang akan dipakai beberapa negara peserta Piala Dunia Wanita 2019, tepat di perayaan Hari Perempuan Internasional yang jatuh tiap 8 Maret. Jerman, Spanyol, Swedia dan debutan Piala Dunia Wanita 2019, Skotlandia, mendapat panggung utama.

Jenama asal Jerman ini mengeluarkan jersey khusus yang akan digunakan keempat timnasita tersebut. Bagi timnasita Jerman kebiasaan ini sudah dimulai sejak lama, sementara bagi Swedia dan Spanyol ini adalah kali kedua sejak desain khusus di Piala Dunia Wanita 2015 lalu. Dan tentunya yang pertama bagi Skotlandia memiliki desain berbeda dengan timnas mereka.

Jersey kandang anyar timnasita Jerman dan Spanyol sekilas mirip dengan yang dipakai timnas mereka di Piala Dunia 2018 lalu, karena keduanya mengadaptasi desain retro Jerman di Piala Dunia 1990 dan Spanyol di Piala Dunia 1994. Timnasita Swedia sedikit berbeda karena memodernisasi pattern dari Piala Dunia 1994, sementara Emil Forsberg dan kawan-kawan mengadaptasi desain retro 1988/1992 di Piala Dunia 2018.

Kemudian untuk jersey tandang timnasita Jerman mengenakan warna merah marun. Sementara untuk Spanyol dan Swedia sendiri masih tanda tanya. Adidas juga masih menyimpan seragam yang akan dikenakan timnasita Jepang di Piala Dunia 2019. Gosip yang beredar Nadeshiko akan mendapat desain khusus untuk pertama kalinya dan berbeda dari desain yang dikenakan Samurai Blue di Piala Dunia 2018.

Beralih ke Nike, jenama asal Amerika Serikat ini meluncurkan sejumlah jersey terbaru di Paris Senin (11/3) malam WIB. Nike sendiri memimpin duopoli karena menjadi mitra dari 14 negara dari total 24 peserta Piala Dunia Wanita edisi kedelapan yang akan dilangsungkan di Prancis musim panas mendatang.

Tidak semua tim mendapatkan desain khusus di Piala Dunia Wanita 2019. Sang juara bertahan Amerika Serikat dan tuan rumah Prancis tentu menjadi yang terdepan. USWNT mendapat desain jersey kandang dan tandang yang terinspirasi dari kesuksesan mereka di Piala Dunia Wanita 1999. Sementara timnasita Prancis tampil dengan logo yang sedikit berbeda dari Antoine Griezmann dan kolega.

Desain unik terpampang di seragam kandang USWNT yang didominasi warna putih, yang mana 50 nama negara bagian Amerika Serikat tercetak di bagian punggung, sedangkan tiga bintang berwarna merah tercetak di bagian sisi celana yang melambangkan tiga gelar USWNT di Piala Dunia 1991, 1999 dan 2015.

Sementara desain seragam tandang yang akan dikenakan Alex Morgan dan kawan-kawan berwarna merah dengan gradasi bintang-bintang yang serupa tapi tak sama dengan seragam fenomenal Amerika Serikat kala menjadi tuan rumah Piala Dunia 1994 silam.

Secara pribadi desain Nike unggul dalam duopoli jenama di Piala Dunia Wanita 2019 ini, meski tak semua tim mendapat desain khusus. Jenama asal Amerika Serikat itu tetap menyelipkan desain unik yang berbeda bagi tiap federasi.

Ambil contoh jersey kandang baru timnasita Belanda yang diperagakan Lieke Martens yang memiliki desain gradasi bunga tulip, bunga nasional Belanda dan jersey tandang baru timnasita Inggris yang juga bernuansa flora dengan gradasi mawar merah. Atau jersey kandang baru timnasita Norwegia yang diadaptasi dari pattern klasik yang biasa digunakan di seragam ski a la Nordik.

Baca juga: Lieke Martens, Pesepak Bola Terhebat Belanda yang Bersanding dengan Neymar dan Cristiano Ronaldo di Iklan Nike Terbaru

Beberapa negara seperti Cile, Korea Selatan, Selandia Baru, dan Nigeria menggunakan jersey yang sama dengan yang didapat timnas mereka di 2018 lalu. Terkhusus Nigeria, Nike tentu masih ingin memajang desain unik mereka di lapangan hijau lewat aksi Asisat Oshoala dan rekan-rekan di Prancis musim panas mendatang.

Selain duopoli Nike dan Adidas, Piala Dunia Wanita 2019 juga diramaikan jenama lainnya seperti Puma, Umbro dan Warrix. Nama terakhir tentu menjadi kebanggan karena menjadi jenama asal Asia Tenggara yang mampu bersaing di level internasional. Belum jelas apakah Warrix akan membuat desain khusus bagi timnasita Thailand atau tidak.

Begitu pula dengan Puma yang mensponsori timnasita Italia dan Kamerun di Piala Dunia Wanita 2019, akankah kedua negara ini memakai jersey yang sama dengan timnas mereka atau mendapatkan desain khusus. Smeentara itu Umbro baru merilis desain baru di awal 2019 yang akan digunakan timnas dan timnasita Jamaika di ajang internasional.

Ambisi apparel olahraga merebut pasar fesyen internasional

Beberapa tahun ke belakang desain jersey sepak bola mengusung beragam konsep. Mulai dari yang klasik hingga eye-catchy, sehingga tak hanya sekadar seragam tanding para pemain tiap pekan, dan tetap sedap dipandang mata bila dipakai di luar lapangan.

Duopoli Nike dan Adidas yang berlanjut di Piala Dunia Wanita 2019 ini juga mengusung hal yang lebih besar, yakni merebut pasar fesyen internasional. Kaum hawa sendiri tak dapat dipisahkan dari dunia fesyen. Beberapa super model pun kerap terlihat mengenakan jersey sepak bola dalam beberapa kesempatan.

Misalnya Kendall Jenner dan Gigi Hadid yang memodifikasi jersey Paris Saint-Germain dengan gaya crop tee saat menonton Neymar Jr. dan kawan-kawan di Parc des Princes. Jauh sebelum itu pada 2014 lalu grup band HAIM yang beranggotakan tiga saudari Danielle, Este, dan Alana Haim juga ikut menjadi wajah promosi jersey tandang Amerika Serikat untuk Piala Dunia.

Tak hanya itu, para pesepak bola wanita juga mulai tak canggung di depan lensa dan mampu merepresentasikan seragam mereka tak hanya enak digunakan di lapangan tetapi juga nyaman dikenakan di berbagai kesempatan lainnya. Praktis yang diharapkan Nike, Adidas atau jenama lainnya adalah jersey-jersey yang didesain khusus untuk Piala Dunia Wanita 2019 ini akan ikut diborong oleh kaum hawa dari seluruh penjuru dunia.

Semoga saja jersey-jersey tersebut bisa mampir di Adidas dan Nike Store di seluruh Indonesia ya, karena konon katanya cewek yang suka pakai jersey sepak bola itu… cantiknya bertambah berlipat ganda, #eh! By the way girls, kamu #TeamAdidas atau #TeamNike nih?