Nasional Bola

Tribe Rating: Madura United Kalah Lagi dari Bhayangkara FC

Bertajuk laga ulangan penentuan gelar juara Liga 1 musim lalu, pertandingan antara Bhayangkara FC melawan Madura United kembali dimenangkan tim yang disebut pertama. Gol tunggal Herman Dzumafo membuat Madura United kalah lagi dari Bhayangkara FC setelah musim lalu keok 3-1 di kandang.

Bertempat di Stadion PTIK, berikut ini adalah rating para penggawa Laskar Sapeh Kerrab.

Satria Tama: 5,5

Setelah membuat penyelamatan gemilang dengan menepis tendangan bebas Paulo Sergio, Satria Tama justru membuat kesalahan dengan gagal memotong umpan silang mendatar yang berujung gol Dzumafo.

Beny Wahyudi: 5,5

Malam yang berat bagi Beny di Stadion PTIK. Ia bertugas mengawal Dendy Sulistyawan, dan berulang kali diperdaya dengan kecepatan penyerang Bhayangkara FC itu. Digantikan Raphael Maitimo pada menit 76.

Munhar: 5,5

Tak mampu menjadi tandem yang sepadan bagi Fachruddin. Selain kesalahan Satria Tama, gol Dzumafo juga terjadi akibat kegagalannya menutup pergerakan top skor Bhayangkara FC tersebut. Digantikan Fabiano Beltrame pada menit 46.

Foto: Goal.com

Fachruddin Aryanto: 6

Pemain paling bagus di lini belakang Madura United malam ini. Performanya paling stabil sepanjang 90 menit, dan nyaris tanpa satupun kesalahan di sektor pertahanan.

Foto: Satupedia

Andik Rendika Rama: 5

Tak ada umpan silang akurat khas Andik Rendika Rama malam ini, dan justru ia mendapat kartu kuning kedua di akhir pertandingan.

Foto: Juara.net

Nuriddin Davronov: 5,5

Tidak berkontrobusi banyak di lini tengah Madura United. Davronov di Stadion PTIK tak mampu meloloskan diri dari kawalan Lee Yu-jun.

Foto: FoxsportsAsia

Asep Berlian: 6

Karakter keras Asep Berlian sangat terlihat di pertandingan ini, dan cukup membantu Madura United mengagalkan serangan Bhayangkara FC sejak di lini tengah.

Foto: Fourfourtwo

Slamet Nurcahyo: 5,5

Sama seperti Davronov, Cahyo juga minim kreasi di pertandingan ini. Ia kesulitan memberi suplai bola matang ke lini depan Madura United, membuat serangan tim tamu tumpul dan jarang membahayakan gawang Bhayangkara FC.

Bayu Gatra: 6

Berkali-kali peluang tercipta dari kecepatan dan umpan terobosan Bayu Gatra, tapi buruknya penyelesaian akhir membuat Madura United pulang dengan tangan hampa. Tanpa poin dan tanpa gol.

Greg Nwokolo: 5,5

Di babak pertama ia tak mampu sekalipun menembus Nurhidayat yang setia mengawalnya, dan di babak kedua ketika sekalinya lolos, Greg justru gagal memanfaatkan peluang emas dengan sundulannya.

Zah Rahan: 5,5

Kembali diplot sebagai penyerang sayap kiri, Zah Rahan gagal menduplikasi performa bagusnya ketika dipasang di lini tengah. Ia tak mampu berbuat banyak, dan digantikan Beto de Paula tepat setelah jeda turun minum.

Pengganti

Fabiano Beltrame: 5,5

Dimasukkan bukan sebagai bek, melainkan penyerang. Akan tetapi, kontribusi Fabiano di lini depan justru sangat minim. Tidak memiliki peluang emas karena tidak mendapat suplai bola yang memadai.

Foto: Fourfourtwo

Alberto de Paula: 5,5

Kali ini Beto gagal menjadi super-sub seperti yang dilakukannya di laga kontra Bali United. Hanya satu tembakan tepat sasaran yang dihasilkannya di Stadion PTIK.

Foto: Madura United

Raphael Maitimo: 5,5

Tidak memberi perubahan signifikan di lini tengah Madura United, ketika dimasukkan menggantikan Beny Wahyudi di menit 76.

Foto: Bola.com