Sudah menjadi rahasia umum bahwa klub raksasa La Liga, Barcelona, menaruh ketertarikan terhadap striker andalan Atletico Madrid, Antoine Griezmann. Beberapa kali pihak Barcelona, mulai dari presiden klub, pemain, bahkan sang manajer berbicara secara terbuka ke publik bahwa Griezmann akan menjadi pemain yang cocok untuk mengenakan seragam Blaugrana. Tindakan Barcelona ini rupanya membuat pihak Atletico jengah dan marah.
Rasa kesal Atletico disampaikan langsung oleh sang CEO, Miguel Angel Gil Marin, melalui pernyataan yang disampaikan langsung di situs resmi klub.
“Kami berang terhadap sikap Barcelona. Presiden, pemain, dan petinggi-petinggi klub berbicara seperti mereka telah mengetahui masa depan pemain kami yang memiliki kontrak beberapa hari sebelum final Liga Europa. Mereka tak menunjukkan respek terhadap Atletico Madrid.”
“Putusan kami terhadap Griezmann sudah jelas dan sudah kami sampaikan ke publik. Kami tak pernah bernegosiasi, atau pun memiliki minat untuk menegosiasikan dirinya. Beberapa bulan lalu, saya telah berkata kepada Presiden Barcelona bahwa pemain kami tidak dijual dan kami tak akan menjualnya. Di waktu yang sama, kami juga menyampaikan kepadanya bahwa apa yang mereka lakukan tak menunjukkan integritas sebuah klub sepak bola. Kami juga berkata kepada mereka bahwa apabila pemain kami berusaha untuk memutus kontraknya dengan kami, kami akan meminta kompensasi kepada Barcelona.”
“Cukup adalah cukup. Kami berharap pernyataan ini mampu menyatakan tujuan kami dan supporter Atletico bisa menikmati momen ini dan bersiap untuk final Liga Europa,” begitu isi dari pernyataan Gil Marin.
Kemarahan pihak Atletico bisa dimengerti. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kubu Barcelona beberapa kali berkata ke publik bahwa Griezmann akan menjadi pemain mereka, seperti yang dilakukan oleh sang presiden, Josep Bartomeu, yang berbicara kepada RAC1 bahwa ia sudah bertemu dengan agen dari Griezmann.
Sebelum mengeluarkan pernyataan ini, kubu Los Rojiblancos sudah mengajukan protes resmi kepada FIFA setelah Barcelona kedapatan berbicara dan membujuk keluarga Griezmann untuk pindah ke Catalonia.
Tak dapat dipungkiri bahwa Griezmann akan menjadi pemain yang elit bagi Barcelona. Namun, mereka harus berhati-hati dan tetap respek kepada Atletico apabila ingin mendapatkan bintang asal Prancis tersebut.