Turun Minum Komunitas

Liga Futsal AYO Indonesia 2018 bersama Football Tribe Indonesia dan The Parama Futsal

Setelah melewati sembilan minggu fase grup dan dilanjutkan babak semifinal, kompetisi amatir bertajuk Liga Futsal AYO Indonesia 2018 telah babak grand final. Pada pertandingan grand final yang mempertemukan tim asal Jakarta Pusat, Otong Ozrot FC, melawan tim asal Jakarta Selatan, LF FC, Otong Ozrot FC sukses keluar sebagai juara.

Pada acara yang berlangsung pada tanggal 6 Mei 2018 kemarin ini, juga diramaikan dengan acara lain seperti open play atau main bersama dengan member dan followers AYO Indonesia dan juga laga eksebisi tim selebritis (Football Traveler FC). Sejumlah artis ibu kota juga ikut meramaikan laga eksebisi ini di antara Angga Putra (Sinetron Anak Langit), Ilham ‘Idol’ Baso, dan Muhammad Ichal.

AYO Indonesia sendiri sebagai operator liga ini, merupakan komunitas olahraga sekaligus online platform yang memiliki layanan untuk menunjang para pencinta olahraga amatir untuk dapat lebih mudah melakukan aktivitas olahraga di Indonesia. Pada situsweb AYO Indonesia (www.ayo.co.id), anggota dapat mencari lawan sparring dan ke depannya juga akan dapat mencari teman main bareng bagi member yang belum memiliki tim.

“Kami mulai dari olahraga yang paling populer di Indonesia yaitu sepak bola, dan sekarang sudah ada layanan untuk futsal dan juga mini soccer. Ke depannya, kami juga akan menyediakan layanan untuk olahraga lain seperti basket, badminton, bola voli, dan masih banyak lagi,” ujar Joe Raimundus selaku co-founder AYO Indonesia.

Selain itu, acara grand final AYO Indonesia kali ini bertepatan dengan grand opening lapangan The Parama Futsal yang merupakan venue pendukung cara Liga Futsal AYO Indonesia 2018. Berlokasi di Jalan Daan Mogot KM 17,4, Kalideres, Jakarta Barat, The Parama Futsal merupakan lapangan futsal komersial yang sarat entertainment dan dapat dikatakan The Parama Futsal adalah lapangan futsal pertama dengan dukungan sound system yang memadai.