Berita Dunia

Chanathip Songkrasin Sumbang Asis, Consadole Sapporo Tundukkan Gamba Osaka

Laga lanjutan J1 League Jepang pada tanggal 5 Mei 2018 antara Consadole Sapporo melawan Osaka Gamba dimenangkan oleh tuan rumah dengan skor 2-0. Penyerang sayap asal Thailand, Chanathip Songkrasin, lagi-lagi dipercaya untuk tampil penuh di laga yang mempermantap posisi Consadole di tiga besar J1 League ini. Hasilnya, ia kembali tampil gemilang dan mencatatkan asis.

Menjamu Gamba Osaka yang berusaha menghindari zona degradasi, Consadole mengandalkan Chanathip sebagai satu dari dua second striker yang menopang penyerang tunggal, Ken Tokura. Kinerja pemain pinjaman dari Muangthong United ini cukup efektif dalam membangun serangan demi serangan berbahaya selama 90 menit. Setidaknya, Chanathip dianggap lebih berfungsi dibandingkan second striker lain, Koji Miyoshi, yang ditarik keluar pada menit ke-57.

Tuan rumah memimpin lima menit sebelum babak pertama berakhir. Chanathip mengirim umpan yang diselesaikan dengan manis oleh Kazuyuki Fukai. Skor pun berubah 1-0 untuk tuan rumah Consadole hingga istirahat babak pertama.

Publik Stadion Atsubetsu Park baru bersorak lagi pada menit ke-73 babak kedua. Tuan rumah Consadole mengubah skor menjadi 2-0 ketika Yoshiaki Komai mengirim umpan yang diselesaikan Tokura. Skor tersebut akhirnya bertahan hingga pertandingan usai.

Hasil tiga poin ini memastikan tuan rumah tak terkalahkan dalam 10 pertandingan. Ini juga menambah raihan poin Consadole menjadi 25 poin, sehingga mempermantap mereka di posisi ketiga seperti sebelumnya. Namun, mereka masih terpaut enam poin dari pimpinan klasemen, Sanfrecce Hiroshima, yang juga diperkuat pemain asal Thailand lain, Teerasil Dangda. Untuk pertandingan berikutnya, Consadole Sapporo akan bertindak sebagai tuan rumah menjamu Ventforet Kofu di ronde lima Piala Jepang (J-League Cup), pada 9 Mei.

Selepas pertandingan, Chanathip mengaku senang atas kontribusi terbarunya untuk klubnya. “Di babak pertama, kami menyerang melawan angin. Bola bergerak cukup sensitif sehingga untuk mengirim bola ke depan membutuhkan cukup banyak energi.”

Lebih lanjut, ia mengomentari kedua pencetak gol timnya di laga tersebut. “Saya senang karena mereka (Kazuki Fukai dan Ken Tokura) mencetak gol. Keduanya adalah teman baik saya, sehingga saya senang kami bisa bekerja sama dengan baik,” kata andalan tim nasional Thailand berusia 24 tahun tersebut.