Eropa Spanyol

Ketika Skuat Mahal Barcelona Tak Bergigi Menghadapi Getafe

Meski diperkuat pemain-pemain baru yang mereka datangkan dengan harga sekitar 300 juta Euro, Barcelona di luar dugaan tak mampu menundukkan tamu mereka, Getafe. Lionel Messi dan kawan-kawan hanya sanggup bermain imbang 0-0 di depan pendukung mereka.

Barcelona yang turun menjadi tuan rumah menghadapi Getafe di Camp Nou berusaha mempertahankan rekor tak terkalahkan mereka di La Liga musim ini. tujuan itu memang tercapai, tapi jauh dari target mereka semula yang mengincar tiga poin atas lawan yang kualitasnya jauh di bawah mereka.

Setelah kemenangan besar bagi Real Madrid melawan Real Sociedad dengan skor 5-2 sehari sebelumnya, semua mata tertuju pada Lionel Messi dan rekan-rekannya. Tim berjulukan Blaugrana ini terlihat untuk terus tampil mengesankan di pekan 23 La Liga, sekaligus menjelang duel di enam belas besar Liga Champions melawan Chelsea.

Semua pemain mahal Barcelona tampil di pertandingan melawan Getafe ini kecuali Nelson Semedo. Bek sayap asal Portugal tersebut disimpan di bangku cadangan. Dua wajah baru Philippe Coutinho dan Yerry Mina tampil sebagai starter, lalu Paulinho dan Ousmane Dembele masuk sebagai pengganti di babak kedua. Sayangnya, tak satu pun berhasil membongkar pertahanan berlapis Getafe.

Penampilan paling lumayan ditunjukkan Mina. Bek tinggi besar asal Brazil ini tampil taktis menghalau serangan lawan dan dua kali nyaris menjebol gawang Getafe. Sayang, percobaannya menyamping dan penampilan gemilang penjaga gawang Vicente Guaita tak mampu dijebol pasukan Barcelona. Luis Suarez sempat mencetak gol, meski terjebak offside.

Dengan hasil imbang tanpa gol ini, Getafe sukses menjadi tim kedua yang membawa pulang poin dari Camp Nou setelah Celta Vigo. Mereka juga sukses menjadi tim pertama yang menjaga clean sheet melawan Barcelona di musim 2017/2018 ini.

Bagi pendukung Barcelona, hasil ini tak mengubah banyak hal. Raksasa Catalonia ini tetap duduk nyaman di puncak klasemen dengan perbedaan tujuh poin dari Atletico Madrid di posisi dua dan tujuh belas poin di atas rival abadi mereka, Real Madrid. Meski demikian, tak bisa dipungkiri beberapa poin terlihat memprihatinkan dalam pertandingan melawan Getafe ini.

Terlepas dari penampilan gemilang Guaita dan kurang beruntungnya para pemain Barcelona, penampilan buruk terlihat dari Coutinho dan Dembele. Coutinho sempat melepas tendangan berbahaya yang ditepis Guaita di babak pertama. Namun, ia terlihat masih belum menyatu dengan Messi dan Suarez. Sedangkan Dembele tak memberi kontribusi apa-apa selama dua puluh tujuh menit berada di lapangan.

Memang terbilang mustahil bagi pelatih Ernesto Valverde untuk langsung menyatukan para pemain mahal Barcelona ini. Namun, ia harus waspada karena Atletico Madrid semakin mendekat di klasemen semenara. Mau tidak mau, para pemain baru ini harus bekerja keras untuk menunjukkan kualitas mereka.

Author: Mahir Pradana (@maheeeR)
Mahir Pradana adalah pencinta sepak bola yang sedang bermukim di Spanyol. Penulis buku ‘Home & Away’.