Brsitol City belakangan ini menjadi sorotan beberapa orang. Penampilan hebatnya di Piala Liga Carabao membuat sejumlah orang kagum dibuatnya. Saking hebatnya, mereka sudah mengalahkan empat wakil dari Liga Primer Inggris untuk sampai ke babak semifinal. Korban pertama kehebatan the Robins adalah Watford yang takluk di kandang sendiri. Kedua, ada Stoke City yang kalah 2-0 di Ashton Gate. Crsytal Palace lebih parah lagi karena dilibas 4-1 oleh Bristol. Terakhir, juara bertahan Mancester United harus gugur di tengah jalan setelah kecolongan di menit-menit terakhir pertandingan. Permaianan ciamik mereka kembali diuji ketika harus bertandang ke Etihad Stadium untuk menghadapi si klub yang sulit dikalahkan, Manchester City.
Permainan hebat Bristol tidak luntur di sini. Menghadapi City, the Robins memperlihatkan pertahanan yang solid untuk menahan gempuran-gempuran para penyerang Pep Guardiola sambil sesekali membuat serangan juga. Perjuangan Bristol City pun membuahkan hasil. Di menit-menit terakhir sebelum turun minum, ebuah kesalahan dilakukan oleh Eliaquim Mangala dan membuat John Stone harus melakukan kesalahan juga dengan menekel Bobby Reid di kotak penalti. Reid yang menjadi algojo sukses menaklukan Claudio Bravo. Bristol berhasil unggul atas the Citizens di babak pertama.
Usai turun minum, pemain-pemain Guardiola memberikan respon positif setelah tertinggal satu gol. Penyelesaian akhir yang buruk di babak pertama agak membaik di babak kedua ini. Kevin De Bruyne lewat kerjasamanya dengan Raheem Sterling akhirnya membuat City berhasil menyamakan kedudukan. Namun, Manchester biru harus menunggu hingga menit perpanjangan waktu untuk mengamankan kemenangan. Sergio Aguero kembali menjadi penyelamat City. Setelah dua gol cepatnya mengantarkan kemenangan City atas Burnley di Piala FA, kali ini sundulannya di menit ke-92 memberikan sedikit kemudahan bagi Guardiola di leg kedua nanti.
Sundulan Aguero membuat patah hati Bristol setelah perjuangan yang mereka perlihatkan di Etihad Stadium. Meski menang, City harus tetap berhati-hati karena di leg kedua nanti, mereka akan bertanding di Ashton Gate, tempat di mana MU kalah. Apakah Bristol akan membuat kegaduhan? Kita lihat saja nanti.
Author: Budy Darmawan (@budydiew)
Penyuka sepak bola