Turun Minum Serba-Serbi

Cinta ‘Fahri AAC2’ bagi Sisi Biru Manchester

Fahri, nikahi aku…..

Tribes di manapun berada pasti merasa bahwa kalimat tersebut sangat akrab akhir-akhir ini. Di sejumlah media sosial seperti Facebook, Instagram dan Twitter, kita bisa menemuinya dengan sangat mudah.

Kalimat itu sendiri merupakan potongan dialog aktris cantik, Chelsea Islan, yang berperan sebagai Keira di film terbarunya, yang saat ini tayang di sejumlah bioskop tanah air, Ayat-Ayat Cinta 2 (AAC2).

Selayaknya film Ayat-Ayat Cinta jilid satu, pemeran Fahri yang digambarkan sebagai sosok lelaki Muslim yang cerdas, taat, dan penuh pesona kembali dimainkan oleh Fedi Nuril yang memang punya wajah innocent dan tatapan yang bisa menggetarkan hati perempuan mana pun.

Namun ada sesuatu yang menarik dari sosok lelaki berusia 35 tahun ini kala sedang gencar-gencarnya mempromosikan film Ayat-Ayat Cinta 2 melalui akun Twitter-nya.

Ada cuitan seorang wargamaya yang pada 28 Desember 2017 kemarin yang bertanya tentang klub sepak bola favorit dari sosok yang juga gitaris band Garasi ini sebagai syarat menonton film Ayat-Ayat Cinta 2.

Pertanyaan itu sendiri berbunyi:

“Abang mau tanya… memang abang fans MU (Manchester United)? Kalau abang bukan fans MU, weekend ini saya mau nonton AAC2”.

Lewat akun Twitter-nya, Fedi pun menjawab pertanyaan itu dengan lugas dan tegas.

Usut punya usut, Fedi memang penggemar rival sekota United, Manchester City. Kecintaannya kepada tim yang berkandang di Stadion Etihad itu sendiri bisa kita temukan lewat unggahan foto di akun Instagram-nya. Pada foto tersebut, Fedi terlihat mengenakan kostum The Citizens.

https://www.instagram.com/p/X31y4Hhq8x/?taken-by=fedinuril

Lucunya, ada banyak wargamaya yang mengungkapkan bahwa sosok Fedi yang mengenakan kostum City tersebut begitu mirip dengan salah satu gelandang andalan The Citizens asal Spanyol, David Silva.

Bagi Fedi, akhir tahun 2017 mungkin terasa sangat membahagiakan untuknya. Selain diakibatkan film Ayat-Ayat Cinta 2 sedang digandrungi banyak penonton (telah disaksikan 1 juta orang dalam rentang lima hari penayangan), prestasi klub idolanya pun kini ada di titik tertinggi karena masih bercokol di puncak klasemen Liga Primer Inggris dan mencatat rekor belum terkalahkan.

Alhamdulillah, ya.

Author: Budi Windekind (@Windekind_Budi)
Interista gaek yang tak hanya menggemari sepak bola tapi juga american football, balap, basket hingga gulat profesional