Turun Minum Serba-Serbi

Rekomendasi Anime Sepak Bola Terbaik untuk Teman Liburan

Liburan akhir tahun sudah tiba! Tribes mungkin ingin mengisi liburan bersama orang-orang terkasih, pergi ke tempat-tempat wisata untuk menyegarkan pikiran sekaligus mengisi feed Instagram, atau pergi belanja ke pusat perbelanjaan yang makin lama makin menjamur di Indonesia.

Namun, mungkin ada beberapa kalian yang terpaksa menghabiskan waktu liburan di rumah, mungkin karena beberapa alasan tertentu. Walaupun begitu, jangan sedih, karena kami sudah menyiapkan beberapa rekomendasi anime sepak bola terbaik untuk mengisi waktu luang kalian. Di Jepang, yang merupakan produsen anime utama dunia, sepak bola adalah olahraga yang paling populer, oleh karena itu, banyak anime atau kartun yang menceritakan tentang sepak bola, dari berbagai sudut pandang, dan tentunya dikemas dengan gaya khas anime yang imajinatif nan seru.

Sebelumnya, kami juga pernah merekomendasikan beberapa film bertema sepak bola, yang bisa kalian simak di sini, yang mungkin juga bisa menemani waktu liburan kalian di rumah. Nah, langsung saja, berikut ini adalah beberapa rekomendasi anime dari kami!

Dragon League

Anime yang satu ini cocok buat kalian yang memiliki adik kecil (atau anak). Dragon League menceritakan tentang kisah seorang anak manusia yang bernama Tokio, yang mengembara ke negeri para naga, Elevenia, bersama ayahnya, Amon.

Sang ayah menantang Leon, kapten klub terkuat di Elevenia untuk bertanding sepak bola. Meski menang, Amon justru dikutuk oleh Leon menjadi naga kecil. Untuk mengembalikan bentuk ayahnya, Tokio membentuk tim sepak bola bersama para naga dan dinosaurus untuk mengalahkan Leon. Anime yang satu ini cukup ringan dan menghibur baik bagi anak-anak atau pun orang dewasa.

Inazuma Eleven

Satu lagi anime yang cocok bagi anak-anak. Cerita dari Inazuma Eleven berpusat kepada seorang anak kecil bernama Mamoru yang ingin membuat klub sepak bola di sekolahnya, SMP Raimon, bangkit setelah terancam dibubarkan karena kekurangan anggota.

Grafis dari Inazuma Eleven terhitung sebagai salah satu yang terbaik, karena dikemas dengan unik, lucu, dengan karakteristik karakternya yang sangat beragam. Menariknya, Inazuma Eleven versi anime adalah adaptasi dari video gim dengan judul yang sama. Video gim Inazuma Eleven sendiri tak hanya diadaptasi menjadi anime, melainkan juga dibuat dalam versi manga (komik).

Whistle!

Salah satu anime sepak bola yang cukup realistis. Menceritakan tentang perjuangan seorang anak SMA tak berbakat yang bernama Sho Kazamatsuri untuk menjadi pesepak bola sungguhan. Sho pindah sekolah karena di sekolahnya sebelumnya, ia tak pernah mendapat kesempatan untuk bermain di tim karena kemampuannya yang ala kadarnya.

Setelah pindah, guru barunya menyebutkan bahwa Sho adalah pemain bintang di sekolahnya yang sebelumnya, hingga membuat harapan rekan setimnya yang baru meninggi. Sayang, kemampuan Sho yang sebenarnya terungkap, dan akhirnya ia harus bekerja dengan sungguh-sungguh untuk meningkatkan kemampuannya. Anime yang satu ini memiliki jalan cerita yang cukup menarik dan pesan moral yang menginspirasi.

Shoot!

Aoki Densetsu Shoot!, atau yang lebih dikenal dengan Shoot! ini merupakan salah satu anime sepak bola yang cukup populer di Indonesia beberapa tahun yang lalu. Menceritakan tentang seorang anak kelas 1 SMA bernama Toshi Tanaka, yang bergabung ke sekolah yang terkenal top sepak bolanya, Kakegawa.

Toshi masuk ke Kakegawa karena ingin mengikuti jejak idolanya, Yoshiharu Kubo. Ketika masih SMP, Toshi dan dua rekan satu sekolahnya, Kenji Shiraishi dan Kazuhiro Hiramatsu, sudah mempunyai nama tenar sebagai pesepak bola junior, dan kombinasi ketiganya terkenal dengan julukan “trio emas”.

Sayang, ketika masuk ke Kakegawa, Kazuhiro tak dibolehkan bermain sepak bola oleh orang tuanya karena harus fokus belajar, sementara Kenji tidak ingin bermain bola lagi karena ia pernah berkelahi dengan lawannya di SMP. Namun, Toshi tetap berjuang untuk membujuk kedua rekan baiknya tersebut agar kembali terjun ke sepak bola, dan mengantar Kakegawa menjadi yang terbaik.

https://www.youtube.com/watch?v=5oMzI1T1W7w&list=PLPclxi5ExhPuGDtRsrzLQk7BJXGUdiHId

Fantasista

Salah satu anime sepak bola yang terbaik kualitasnya. Jika kebanyakan karakter di anime sepak bola memiliki kemapuan yang tak masuk akal, Fantasista adalah kebalikannya. Semua hal yang dilakukan karakternya sangat realistis, seperti layaknya permainan sepak bola sungguhan. Cerita Fantasista berpusat kepada seorang anak SMA bernama Teppei Sakamoto yang ingin mencapai cita-citanya untuk menjadi pesepak bola ternama.

Giant Killing

Berbeda dengan anime sepak bola lainnya, Giant Killing memiliki karakter utama bukanlah sang pemain, melainkan seorang manajer. Takeshi Tatsumi, seorang manajer muda berusia 35 tahun, direkrut oleh mantan klubnya di Liga Jepang yang bernama East Tokyo United (ETU).

Tatsumi adalah mantan pesepak bola yang cukup hebat, namun ia terlanjur dicap pengkhianat oleh supporter ETU karena cedera yang ia alami memaksanya untuk pindah ke klub lain. Tatsumi menghadapi tugas yang berat untuk membuat ETU kembali bersaing, mengingat klubnya itu sedang didera krisis finansial, dan tengah terpuruk di papan bawah. Namun, Tatsumi mampu tampil mengejutkan dan membuat klubnya mendapatkan reputasi sebagai pembunuh klub yang lebih besar.

Captain Tsubasa

Anime yang satu ini tampaknya tak perlu penjelasan lebih lanjut lagi. Meskipun agak kurang realistis, jalan cerita Captain Tsubasa adalah salah satu yang terbaik, dan referensi dari pesepak bola di dunia nyata hanya membuat hasil karya Yoichi Takahashi ini semakin menarik. Satu yang pasti, Captain Tsubasa adalah anime sepak bola paling populer di dunia, jadi kalian tak boleh melewatkan petualangan Tsubasa Ozora bersama ‘teman’ baiknya ini.

Author: Ganesha Arif Lesmana (@ganesharif)
Penggemar sepak bola dan basket