Eropa Inggris

Hambarnya Partai ke-5000 Chelsea

Pada 10 Maret 1905 di kota London, bertempat di sebuah pub yang bernama The Rising Sun, Henry dan Joseph Mears, Henry Boyer, Alfred, dan Edwin Janes sepakat untuk mendirikan sebuah klub sepak bola yang kemudian diberi nama Chelsea Football Club.

Beberapa bulan setelah didirikan, Chelsea pun memainkan laga pertamanya sebagai klub profesional dengan menghadapi Stockport pada 2 September 1095. Sayangnya, kala itu Chelsea harus mengakui kekuatan Stockport usai kalah dengan skor 0-1.

Walau beberapa kali harus bolak-balik antar-divisi akibat inkonsistensi penampilan, Chelsea berhasil memperlihatkan eksistensinya dalam piramida sepak bola Inggris bahkan sampai detik ini.

Sejarah pun akhirnya mencatat, tepat di tanggal 14 April 1932, Chelsea berhasil memainkan laga profesionalnya yang ke-1000 sebagai tim sepak bola. Mengambil Stadion Stamford Bridge sebagai venue, Chelsea menjamu Newcastle United. Hattrick Hughie Gallagher dan sebiji gol Alex Jackson sukses membawa Chelsea memenangi partai itu dengan skor telak 4-1.

Berselang nyaris tiga dekade, The Blues akhirnya memainkan laga ke-2000 mereka. Melawat ke markas Cardiff City di tanggal 10 Desember 1960. Sial buat Chelsea, kala itu mereka harus menelan pil pahit akibat keok dengan skor tipis 1-2. Gol tunggal Chelsea pada laga ini dibukukan oleh Jimmy Greaves.

Hanya bertarung di Divisi Dua, Chelsea memperoleh kesempatan untuk ‘menggelar’ laga ke-3000 mereka sepanjang sejarah klub tatkala mengunjungi kota Nottingham guna bertempur melawan Notts County di tanggal 29 November 1980. Laga ini berlangsung cukup seru karena saat itu masing-masing tim sedang berupaya promosi ke Divisi Satu. Sayangnya, laga harus disudahi dengan skor imbang 1-1. Tuan rumah unggul lebih dahulu via Rachid Harkouk sebelum disamakan oleh John Bumstead.

Dua dasawarsa kemudian, Chelsea memanggungkan pertandingan ke-4000 mereka saat berjumpa Everton di Stadion Stamford Bridge pada 11 Maret 2000. The Blues yang ketika itu sedang meroket dan berupaya memporak-porandakan dominasi Manchester United, sempat unggul lebih dahulu lewat sang kapten, Dennis Wise. Namun, aksi Danny Cadamarteri membuyarkan kemenangan itu setelah bikin gol penyeimbang.

Kemarin malam (23/11), Chelsea kembali berjumpa Everton dalam ‘perayaan’ laga ke-5000 mereka sepanjang sejarah. Bedanya, kali ini giliran The Blues yang harus menyambangi Stadion Goodison Park. Tampil nyaris full team kecuali Alvaro Morata yang harus absen, Chelsea justru gagal menang. Beruntung The Toffees juga kelimpungan dalam urusan membuat gol. Selesai dengan skor 0-0 membuat perayaan laga ke-5000 Chelsea terasa sangat hambar.

Author: Budi Windekind (@Windekind_Budi)
Interista gaek yang tak hanya menggemari sepak bola tapi juga american football, balap, basket hingga gulat profesional