Eropa Spanyol

Kemenangan Pertama Real Madrid di Santiago Bernabeu

Ya, judul di atas tidak salah.

Kemenangan Real Madrid atas Espanyol tadi malam merupakan kemenangan pertama mereka di kandang sendri. Butuh empat pertandingan kandang untuk mendapatkan kemenangan perdana mereka di kandang. Mereka memang sudah menang di kandang tapi di ajang berbeda.

Di pertandingan pertama penyisihan grup H, mereka berhasil menang, walupun lawan mereka hanya sekelas APOEL. Laga tersebut juga menjadi laga kembalinya Cristiano Ronaldo di skuat Madrid, setelah sebelumnya dilarang bermain di lima pertandingan La Liga akbiat kartu merah.

Agak aneh memang, mengingat seberapa besar dan seberapa bagus pemain yang ada di Madrid. Di laga tandang, mereka sangat perkasa, tetapi bermain di kandang sendiri, mereka justru kesusahan. Mereka berhasil ditahan imbang oleh Valencia dan Levante, dan yang lebih parah, mereka berhasil dikalahkan Real Betis. Hal tersebut membuat mereka ketinggalan dari tim-tim rival mereka seperti Barcelona, Valencia, dan rival sekota mereka, Atletico Madrid, yang belum terkalahkan hingga saat ini. Ada juga Sevilla yang berada di posisi ke-2.

Berbekal penampilan dan kemenangan mengesankan mereka di kandang Dortmund, anak asuhan Zinedine Zidane tentu mengincar kemenangan kandang perdana mereka di La Liga. Menghadapi salah satu tim yang bisa jadi akan hengkang dari La Liga, Espanyol, mereka tampil percaya diri.

Bukan Ronaldo yang menjadi pahlawan Madrid, melainkan pemain lain mereka yang baru saja memperpanjang kontrak hingga tahun 2022, Isco Alarcon. Dengan dua gol yang ditorehkan Isco, Real Madrid pun mendapatkan kemenangan kandang pertama mereka dan berhasil memecahkan jinx mereka di musim ini yang keok saat di kandang.

Penampilan Ronaldo yang kurang mencolok dibayar penuh oleh Isco. Kemenangan ini juga menjadikan debut pemain muda Madrid, Achraf Hakimi, berakhir manis. Pemain asal Maroko berusia 18 tahun ini dipercaya Zidane untuk bermain selama 90 menit. Menggantikan posisi yang sering diisi Dani Carvajal, Hakimi sukses membuat clean sheet di pertandingan pertamanya. Madrid juga membuat rekor baru dengan menjadi klub pertama yang berhasil menang sebanyak 100 kali melawan satu tim di La Liga.

Tiga poin yang didapat merupakan poin penting untuk mendekati Barcelona. Di tengah kisruh politik yang menerpa Catalan, bukan tidak mungkin bakal ada twist di akhir musim nanti.

Author: Budy Darmawan (@budydiew)
Penyuka sepak bola