Eropa Lainnya

Sebelas Pemain Terbaik Liga Top Eropa Edisi 16-18 September 2017

Bek

Faouzi Ghoulam

Dua asis dibuatnya dalam pesta setengah lusin gol Napoli ke gawang Benevento, melengkapi akurasi operannya yang mencapai 93 persen malam itu.

Milan Škriniar

Satu gol dicetaknya saat melawan Crotone. Selain menjadi senjata baru Internazionale Milano, bek asal Slovakia ini juga tangguh dalam bertahan. Ia mencatatkan 3 tekel bersih, 102 sentuhan, dan 91 operan. Semuanya terbanyak kedua di bawah Borja Valero.

Alejandro Gálvez

Satu-satunya gol Eibar di pertandingan melawan Leganes dicetak oleh pemain berusia 28 tahun ini. Ia memenangkan semua duel udara yang dilakoninya saat itu, yaitu lima kali, serta sukses melakukan tiga tekel dari empat kali percobaan.

Joshua Kimmich

Tiga asis dibuat oleh suksesor Philipp Lahm ini saat berjumpa FSV Mainz 05. Dalam kemenangan empat gol tanpa balas tersebut, Kimmich berkali-kali menebar ancaman lewat umpan silangnya yang mematikan.