Bangkitnya Timor Leste
Bicara soal sepak bola, “saudara muda” Indonesia ini memang masih belum apa-apa dibanding Thailand atau Malaysia. Namun, keberhasilan menjadi semifinalis di ajang AFF U-19 2016 membuat negara ini menjadi sorotan.
Menjadi negara dengan salah satu bahasa resminya adalah bahasa Portugis, memberikan keuntungan tersendiri bagi sepak bola. Ya, Timor Leste memanfaatkan kedekatan dengan Portugal dan Brasil untuk mengirim bakat-bakat mudanya di klub-klub negeri Samba ini.
Bahkan, tim nasional senior Timor Leste berhasil mengejutkan dengan menahan Malaysia di kualifikasi Piala Dunia grup Asia 1-1. Dan lebih hebat lagi, ini terjadi di stadion kebanggaan Malaysia yaitu Stadion Bukit Jalil!
Liga Timor Leste juga tengah berkembang. Bahkan saat sepak bola Indonesia mengalami kemandekan akibat sanksi FIFA, banyak bintang negeri ini yang merantau ke bekas provinsi Indonesia tersebut. Padahal liga yang bernama Liga Futebol Amadora baru resmi bergulir awal tahun lalu!
Nah, tentunya kita berharap Indonesia juga terus membenahi sepak bolanya dengan mengadakan kompetisi usia dini secara rutin serta pengelolaan kompetisi yang lebih profesional dan menarik. Tentu kita bisa mewujudkan itu selagi mempunyai keinginan dan niat yang kuat. Jika negara lain bisa, tentu kita juga bisa, bukan?
Author: Yasmeen Rasidi (@melatee2512)