Eropa Inggris

Beberapa Pelajaran dari Kisah Sukses Sir Alex Ferguson di Manchester United

Fergie: Nyaris dipecat sebelum bertabur gelar

Tiga musim pertama Fergie bersama Manchester United adalah bencana. Tanpa trofi, mental pemainnya cenderung negatif, disiplin rendah, suka mabuk dan lain sebagainya. Perlahan tapi pasti, Fergie mulai menerapkan sikap tegas sekaligus memotivasi mental para pemainnya.

Hasilnya? Luar biasa. Di titik kepasrahan karena belum ada gelar hampir dipecat, akhirnya upaya Fergie tidak sia-sia. United memulai kebangkitannya kembali saat menjuarai Piala FA 1989/1990, Community Shield 1990 dan Piala Winners 1990/1991 (mengalahkan Barcelona di partai puncak). Piala Winners sekarang sudah tidak ada lagi. Kejuaraan ini mempertemukan juara-juara piala domestik di seluruh liga Eropa.

Setelah itu, para penggemar sepak bola selalu menantikan aksi para penggawa Manchester United seperti Bryan Robson, Ryan Giggs, Paul Ince, dan sebagainya. Lalu ada David Beckham, Neville bersaudara, Nicky Butt, dan Paul Scholes.

Keberhasilan Fergie meraih trofi Liga Primer sebanyak 13 kali membuat namanya menjadi dewa kompetisi ini. Siapapun yang melatih Manchester United, harus siap dibandingkan dengan sang legenda.