Sama seperti kita semua, pesepak bola juga manusia. Adakalanya mereka mungkin ingin mencurahkan isi hati dan pikiran mereka dalam bentuk tulisan. Beberapa tulisan karya seorang pesepak bola memang bisa Anda temukan di kolom sebuah surat kabar atau media-media lainnya. Tetapi, bagaimana dengan mereka-mereka yang justru menulis menggunakan media blog untuk mencurahkan isi hati dan pikiran mereka?
Kebanyakan laman resmi para pesepak bola hanya berisi catatan dan rekor, serta kegiatan pemain yang berupa foto atau hasil mencomot dari media. Tetapi ada beberapa laman milik atlet lapangan hijau yang mesti anda kunjungi.
Berikut di antaranya:
Juan Mata
Anda sudah membaca cerita Juan Mata di Player’s Tribune? Bila belum, segera bergegas membuka laman tersebut dan baca bagian Juan Mata sampai habis, tetapi jangan sampai lupa kembali ke laman Football Tribe, ya. Player’s Tribune sendiri merupakan laman yang memberikan kesempatan kepada para atlet, termasuk pesepak bola, untuk bercerita soal kisah mereka sendiri.
Di sana, Anda akan menemukan betapa briliannya gaya bercerita seorang Juan Mata. Ia memberikan detail yang mungkin Anda belum tahu sebelumnya terutama soal kejadian-kejadian yang lalu. Seperti ketika ia berhasil menjuarai Liga Champions bersama Chelsea atau mencetak gol melalui tendangan akrobatik ke gawang Liverpool.
Anda juga bisa membuka blog pribadi Juan Mata seperti yang tertera di atas. Ia termasuk rajin mengisi blognya dengan tulisan-tulisan baru. Biasanya, Mata melakukannya setiap sepekan sekali. Di sana ia menulis tentang apapun yang ada di pikirannya, terutama tentunya tentang sepak bola.