Turun Minum Serba-Serbi

Tujuh Barang Lelang Terunik di Sepak Bola

Roberto Donadoni

Trofi Parma dan kursi pelatih Roberto Donadoni

Jelang akhir musim 2014/2015, Parma dinyatakan bangkrut oleh federasi sepak bola Italia, FIGC. Hal mana yang membuat klub berseragam kuning-biru ini harus terdegradasi ke Serie D di musim berikutnya. Apesnya lagi, saat itu Parma masih memiliki beberapa pertandingan sisa namun sudah tidak memiliki dana untuk melanjutkan kompetisi.

Manajemen I Gialloblu pun memutar otak mencari cara bagaimana Parma dapat menyelesaikan pertandingan mereka di sisa musim itu, lalu muncullah ide nekat: lelang trofi.

Beberapa trofi yang masuk dalam daftar jual di antaranya adalah tiga Coppa Italia (1992, 1999, 2002), Piala Winners 1993, Piala Super Eropa 1994, Piala UEFA 1995 dan 1999, lalu Piala Super Italia 1999. Tak hanya itu, Parma juga menjual kursi pelatih yang sering diduduki allenatore mereka saat itu, Roberto Donadoni.

Bagaimana hasilnya? Meski barang-barang yang dijual termasuk dalam kategori hot items, nyatanya tidak ada satupun trofi yang laku. Hanya mobil perlengkapan tim dan mini bus akademi Parma yang terjual. Itupun hanya mampu menyedot dana 20 ribu euro (sekitar 286 juta rupiah). FIGC akhirnya turun tangan ketika mereka mendanai seluruh keperluan Parma hingga akhir musim.