Caio (Brasil)
Pria bernama lengkap Caio Ribeiro Decoussau ini meraih Golden Ball pada Piala Dunia U-20 tahun 1995 di Qatar. Skuat Brasil saat itu juga dihuni nama-nama seperti Denilson, yang pernah memecahkan rekor transfer dunia, serta Zé Elias. Selain dianugerahi gelar pemain terbaik, sumbangsih lima gol menempatkannya sebagai runner-up top skor turnamen.
Bakat Caio membuat Internazionale Milano terkesima dan tergopoh-gopoh meminangnya dari Sao Paulo dengan tebusan 6,6 juta paun pada 1995/1996. Sebuah angka fantastis bagi seorang bocah berusia 19 tahun.
Inter memiliki kebiasaan menyia-nyiakan bakat seorang pemain dan Caio menjadi bagian dari daftar ‘kehormatan’ tersebut. Ia hanya diturunkan sebanyak enam kali. Namun, tidak seperti Andrea Pirlo, Roberto Carlos, atau Leonardo Bonucci, setelah meninggalkan Inter, nasib Caio tak kunjung membaik.
Mengawali kiprah sejak muda, karier Caio hanya bertahan selama 10 musim. Jumlah golnya pun tak sampai 50. Kini ia lebih dikenal sebagai pembawa acara olahraga di stasiun televisi Brasil.