
Penyerang
Ousmane Dembele (20 tahun)
Meski baru menjalani musim debut di Bundesliga bersama Dortmund, Dembele langsung nyetel. Dia sukses mencatatkan namanya sebagai pemain dengan jumlah asis terbanyak kedua dan hanya kalah dari Emil Forsberg. Dembele, bersama Marco Reus, merupakan pelayan sejati untuk top skor musim ini, Pierre-Emerick Aubameyang. Sejauh ini di Die Borussen, Pemain Muda Terbaik Ligue 1 2015/2016 itu telah tampil sebanyak 49 kali dan mencetak 10 gol serta 21 asis di semua kompetisi.
Timo Werner (21 tahun)
Di tengah penantian Jerman akan penyerang lokal berbakat, Werner hadir sebagai jawaban. Top skor lokal Bundesliga dengan 21 gol bersama RB Leipzig ini bukanlah sosok yang patut diperdebatkan mengisi formasi versi kami ini. Performa Werner sepanjang musim ini memang luar biasa. Selain kerja sama apik dengan Forsberg, peraih Fritz Walter Silver Medal U19 2015 ini juga bisa diduetkan dengan pemain mana saja mulai dari Yussuf Poulsen atau David Selke.
Julian Brandt (21 tahun)
Keterpurukan Leverkusen di Bundesliga musim ini seakan tak berpengaruh pada performa Brandt. Bisa ditempatkan di enam posisi berbeda, peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu selalu jadi ancaman dari sisi kiri penyerangan timnya berkat manuver istimewa dan akurasi umpan di atas rata-rata. Delapan asis dan tiga gol jadi bukti nyata kehebatan Brandt musim ini.

Author: Perdana Nugroho
Penulis bisa ditemui di akun Twitter @harnugroho