Eropa Jerman

Deretan Pemain U-23 Terbaik di Bundesliga versi Football Tribe Indonesia

Gelandang

Serge Gnabry 

Serge Gnabry (21 tahun)

Sempat kesulitan menembus tim inti Arsenal, pilihan Gnabry pindah ke Werder Bremen awal musim ini ternyata tepat. Lewat kecepatan dan kelihaiannya menggiring bola, pemain kelahiran Stuttgart itu jadi aktor kebangkitan Bremen menembus papan tengah klasemen berkat sebelas gol dan dua asis. Kini, Gnabry mulai terus dipercaya tampil untuk timnas senior Jerman.

Mahmoud Dahoud

Mahmoud Dahoud (21 tahun)

Pemain kelahiran Suriah ini jadi bukti profesionalisme meski berkali-kali mengutarakan niat untuk pindah. Dia bahkan jadi pemain terbaik ketiga Borussia Monchengladbach musim ini versi WhoScored berkat kepiawaiannya menjaga keseimbangan tim di lini tengah sekaligus kreator gol lewat bukti enam asis. Dahoud mengungguli nama lain asal Schalke 04, Leon Goretzka yang sebenarnya juga tampil bagus musim ini.

Naby Keita

Naby Keita (22 tahun)

Perannya bak N’Golo Kante saat bawa Leicester City juara Liga Primer: Besar tapi tak terlalu terendus akibat kegemilangan pemain depan timnya. Naby Keita adalah fenomena tersendiri di Bundesliga musim ini dan bisa dibilang sosok terbaik pada tim yang kami susun. Dia adalah metronom dalam mencuatnya RB Leipzig di papan atas klasemen. Tak hanya punya statistik menawan dalam bertahan, dia juga sudah mengemas delapan gol dan tujuh asis sepanjang musim ini.

Joshua Kimmich

Joshua Kimmich (22 tahun)

Di tengah kerasnya persaingan lini tengah Bayern Muenchen, Kimmich merangsek jadi salah satu opsi penting pelatih Carlo Ancelotti. Punya keunggulan lewat kemampuannya bermain di segala posisi, jebolan tim junior Stuttgart ini dipercaya tampil sebanyak 27 laga di Bundesliga musim 2016/2017, sedikit mengungguli menit bermain penggawa Borussia Dortmund, Christian Pulisic dan wonderkid Leverkusen, Kai Havertz. Satu yang menonjol dan memang dibutuhkan tim sekelas Bayern adalah akurasi umpan Kimmich yang merupakan terbaik kelima di skuat saat ini.