Eropa Inggris

Fakta dan Angka Keberhasilan Chelsea Juara Liga Primer 2016/2017

Michy Batshuayi.
  • Pahlawan tak diduga yang baru 18 kali tampil

Gol penentu kemenangan Chelsea bukan dicetak oleh Eden Hazard atau Pedro Rodriguez. Justru pemain yang tidak dikenal yang menentukan kemenangan The Blues.

Nama Michy Batshuayi memang kalah tenar dibanding kapten veteran John Terry, David Luiz, Eden Hazard atau Cesc Fabregas. Sepanjang musim ini, dia baru 18 kali tampil itu pun baru mencetak satu gol dan tidak pernah sebagai pemain inti. Batshuayi lebih sering menghuni bangku cadangan dan penampilannya sempat mengecewakan. Namun, pemain Belgia ini membuktikan bahwa golnya delapan menit jelang bubaran sangat menentukan nasib Chelsea.

Di akun media sosialnya, pemain berusia 23 tahun ini mengatakan bahwa keindahan sepak bola adalah pemain yang tidak disangka-sangka bisa membawa timnya meraih gelar. Batshuayi di laga penentu ini masuk sebagai cadangan menggantikan Pedro Rodriguez.

Musim panas mendatang, Batshuayi kemungkinan besar akan dilepas Chelsea. Tapi, setidaknya dia memberikan sesuatu berharga yang tak akan dilupakan suporter The Blues.

Dalam sepak bola, sudah banyak kisah pemain yang tidak disangka-sangka justru menentukan kemenangan tim. Ederzito dengan gol yang membawa Portugal juara Piala Eropa 2016 dan Predrag Mijatovic yang membawa Real Madrid juara Liga Champions Eropa 1997/1998 adalah contoh-contoh bahwa sering kali ada pahlawan yang tidak diduga dalam sepak bola.

  • Hanya tiga laga yang gagal

Chelsea sejauh ini hanya gagal mencetak gol dalam tiga laga. Sedikit sekali, bukan?