Baku hantam dengan Gervinho
Jauh sebelum ejekannya pada Zlatan, pertikaiannya dengan pemain Manchester City, dan sindirannya pada Neymar, Barton yang saat itu membela Newcastle United sempat terlibat baku hantam dengan Gervinho yang masih berbaju Arsenal.
Perkelahian itu terjadi saat kedua tim bertemu di Liga Primer Inggris 2011/2012. Gervinho yang merangsek ke kotak penalti Newcastle terjatuh dan Barton menganggapnya sebagai diving. Ia kemudian memaki sambil mengangkat dan menarik kaos Gervinho. Tak terima dengan perlakuan Barton, Gervinho melayangkan pukulan ke wajah Barton.
Hasil akhirnya, Gervinho dikartu merah dan Barton hanya menerima kartu kuning.
Dipenjara selama 77 hari
Akibat ulahnya di sebuah restoran cepat saji di Liverpool, Barton sempat mendekam di penjara selama 77 hari sejak 20 Mei 2008. Barton dilaporkan telah menyerang sejumlah orang di restoran itu, bahkan ada korban yang sempat tak sadarkan diri.
Author: Aditya Jaya Iswara (@joyoisworo)
Milanisti paruh waktu yang berharap Andriy Shevchenko kembali muda dan membawa AC Milan juara Liga Champions Eropa lagi.