Cerita

Rekor-Rekor Impresif di Balik Gelar Juara Liga Primer Inggris Milik Manchester City Musim 2017/2018

Kekalahan mengejutkan yang diderita oleh Manchester United kemarin malam (16/4) kala menjamu West Bromwich Albion di Stadion Old Trafford memastikan satu hal yang berhasil mereka tunda minggu lalu. Hal tersebut adalah juaranya City di Liga Primer Inggris musim ini.

Meskipun begitu, kejayaan City di Liga Primer Inggris musim ini memang hanya tinggal menunggu waktu. Performa mereka di kasta tertinggi Liga Inggris musim ini memang begitu impresif. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya rekor yang mereka pecahkan.

Berikut ini adalah rekor-rekor impresif di baik juaranya City musim ini:

Kemenangan berturut-turut

Manchester City merengkuh 18 kemenangan secara berturut-turut di antara bulan Agustus 2017 hingga Desember 2017 di Liga Primer Inggris. Total kemenangan berturut-turut ini adalah rekor baru yang mampu tercipta di Liga Primer Inggris.

Operan terbanyak di musim ini

Bukan, bukanlah David Silva atau Kevin De Bruyne yang menjadi pemecah rekor ini. Adalah Nicolas Otamendi, seorang bek tengah, yang berhasil menjadi pemberi operan sukses terbanyak di musim ini. Sejauh ini, sudah 2.902 operan sukses terbanyak ia catatkan musim ini.

Kemenangan tandang berturut-turut

11 kemenangan tandang berturut-turut yang mereka dapatkan mampu menyamai rekor yang tercipta di sepanjang sejarah Liga Primer Inggris. Sayangnya, hasil 0-0 yang didapatkan kala berhadapan dengan Crystal Palace membuat mereka tak mampu memecahkan rekor.

Memenangi liga dengan jumlah laga sisa terbanyak

City berhasil menjuarai liga dengan lima laga tersisa. Total sisa laga ini menyamai rekor yang dicatat oleh Manchester United di musim 2000/2001, menjadikan dua klub Manchester ini sebagai pemegang rekor.

Rekor penghargaan manajer terbaik bulanan berturut-turut

Sang manajer, Pep Guardiola, menjadi manajer pertama yang memenangi gelar manajer terbaik bulanan selama empat bulan berturut-turut. Tak heran tentunya, mengapa ia disebut sebagai salah satu manajer terbaik yang pernah berkiprah di Inggris.

Manajer Spanyol pertama yang menjuarai Liga Primer Inggris

Masih tentang Pep Guardiola, manajer berkepala plontos ini menjadi manajer pertama asal Spanyol yang mampu menjuarai Liga Primer Inggris. Rafael Benitez hampir melakukan hal ini di musim 2008/2009 bersama Liverpool, namun ia harus gagal di detik-detik terakhir.

Mampu mengalahkan semua tim

Hingga saat ini, tak ada klub di Liga Primer Inggris yang mampu menghindari kekalahan ketika bertemu Leroy Sane dkk di musim ini. Keberhasilan City ini menjadikannya sebagai klub ketiga sepanjang sejarah Liga Primer Inggris yang mampu mengalahkan semua tim dalam satu musim.

Operan terbanyak di satu laga

Dilansir dari Opta, City berhasil mencatatkan jumlah operan terbanyak dalam satu laga di Liga Primer Inggris sepanjang sejarah. Hal ini mereka catatkan dalam laga melawan Chelsea bulan Maret lalu, dengan total 902 operan.

Poin terbanyak di satu musim

Rekor ini belum dipecahkan oleh City, namun, mereka memiliki kemungkinan besar untuk memecahkan rekor ini, yang sebelumnya dicetak Chelsea di musim 2004/2005 dengan total 95 poin. Apabila The Citizens berhasil memenangi lima laga tersisa, mereka akan mengantongi total 102 poin.