Eropa Italia

Juventus Identifikasi Bek Kiri Valencia sebagai Pengganti Alex Sandro

Persiapan itu akhirnya dimulai juga. Kabar pemberitaan akan hengkangnya Alex Sandro belum juga mereda. Juventus meresponsnya dengan salah satu cara yang memang masuk akal; menyiapkan pengganti dengan berburu di jendela transfer. Salah satu pemain potensial yang tengah dibidik Juventus adalah bek kiri Valencia, Jose Gaya.

Mengapa harus Valencia? Mengapa harus Jose Gaya?

Juventus dan Valencia punya hubungan yang harmonis. Keduanya sudah dua kali berbisnis ketika Juventus melepas dua pemainnya di jendela transfer musim panas 2017.

Pertama, Juventus melepas kiper cadangan mereka, Neto, dengan nilai transfer sekitar enam juta euro. Transfer kedua terjadi ketika Valencia mengajukan penawaran resmi untuk mendapatkan tanda tangan Simone Zaza. Sempat terjadi tarik-ulur negosiasi sebelum akhirnya Juventus menerima tawaran resmi dengan nilai transfer 16 juta euro.

Dan terbukti, hubungan harmonis antara Juventus dan Valencia berbuah manis. Hingga pertengahan musim 2017/2018, baik Neto maupun Zaza bermain sangat baik dan membantu Valecia duduk di papan atas La Liga. Memanfaatkan suasana bahagia dan hubungan yang baik ini, Juventus berniat memboyong Jose Gaya.

Potensi transfer ini memang bergantung dengan kejelasan masa depan Alex Sandro. Bek kiri asal Brasil tersebut masih berada di dalam radar Chelsea dan Manchester United. Baik Chelsea dan United sendiri masih pasif, belum mengajukan tawaran resmi kepada Juventus. Oleh sebab itu, Si Nyonya Tua pun masih akan menunggu perkembangan sebelum menawar Jose Gaya secara formal. Bahkan, potensi kepindahan Jose Gaya ke Juventus bisa terjadi di musim panas 2018.

Untuk memuluskan usaha memboyong Jose Gaya, Juventus sudah menyiapkan skema pembelian khusus. Juventus akan menyiapkan sejumlah besar dana tunai, ditambah memasukkan nama Stefano Sturaro ke dalam proposal penawaran resmi.

Sebenarnya, Juventus masih sayang dengan Sturaro. Pemain asal Italia ini bisa bermain di banyak posisi dan sangat berguna untuk menjaga kedalaman skuat. Namun, lantaran Valencia sendiri tertarik kepada Sturaro, Juventus siap merelakan si pemain untuk masuk dalam skema pembelian.

Nilai pasar Jose Gaya ada di sekitar angka 25 juta euro. Mengingat kualitas dan posisinya bersama tim utama Valencia, masih masuk akal apabila harga penerus Jordi Alba tersebut naik menjadi lebih dari 30 juta euro. Di sini keberadaan Sturaro menjadi penting. Memasukkan pemain, terutama yang diminati, bisa berfungsi untuk menekan nilai transfer.

Kembali, perkembangan transfer Jose Gaya masih akan melihat kejelasan masa depan Alex Sandro terlebih dahulu.

Author: Yamadipati Seno (@arsenalskitchen)
Koki Arsenal’s Kitchen