Turun Minum Serba-Serbi

Worst XI Rekrutan Baru Bursa Transfer Musim Panas 2017/2018

Sebagai pendukung Arsenal, sebenarnya saya bersyukur membuat daftar ini. Karena minimnya jumlah pemain baru yang didatangkan Arsene Wenger ke London Utara, tak perlu-perlu amat memasukkan dua pemain baru Arsenal di sini.

Sebaliknya, di seantero Eropa, bursa transfer musim panas 2017/2018 seakan benar-benar mencoba menjustifikasi yang dinubuatkan Jose Mourinho bahwa harga 85 juta paun yang dibayar Manchester United untuk Paul Pogba, akan terlihat murah di beberapa waktu ke depan.

Berikut adalah deretan sebelas pemain yang saya kategorikan sebagai rekrutan terburuk. Alasannya bisa beragam, mulai dari harga pemain yang kelewat mahal (overpriced), kontribusinya yang sejauh ini tak sesuai, hingga satu nama pemain yang menurut saya, punya andil akan inflasi harga-harga pemain dunia saat ini.

Siapa saja mereka?

Kiper

Antonio Donnarumma

Kakak kandung Gianluigi Donnarumma ini didatangkan dengan salah satu motif utamanya, mungkin, adalah kesepakatan dari kontrak baru Gigio yang sempat batal akan ditandatangani karena pertentangan antara kubu AC Milan dan sang agen dari Gigio, Mino Raiola. Setelah drama selama dua minggu, kontrak resmi ditandatangani dan Milan pun merekrut kakak kiper muda raksasa tersebut sebagai pelapis sang adik di tim utama.

Sampai detik saya menulis ini, dari berbagai sisi, saya tidak melihat apa pentingnya kontribusi Antonio, sang kakak, bagi skuat Milan. Tapi apapun itu, setidaknya Milan masih punya nama ‘Donnarumma’ andai Gigio hengkang ke Juventus, Real Madrid atau Manchester United beberapa musim ke depan, ya. Lumayan.

Previous
Page 1 / 5