Turun Minum Games

FAQ Fitur The Journey  FIFA 17

Fitur The Journey  adalah terobosan terbaru dari EA Sports untuk gim sepak bola edisi teranyar mereka, FIFA 17. Fitur ini sudah hangat diperbincangkan bahkan sejak rilis trailer gim ini di YouTube pada tahun 2016 lalu. Dikembangkan melalui mesin Frosbite, akan sangat terasa perbedaan besar antara FIFA 17 dengan game sepak bola lain. Khususnya pada fitur The Journey  ini.

Seperti yang sudah beredar secara global, fitur The Journey  ini membuat para pengguna bisa merasakan sensasi menjadi pesepak bola profesional yang lebih realitis melalui sosok Alex Hunter. Sempat menghebohkan karena Electronic Arts selaku pengembang game, kemudian memutuskan untuk memilih figur dari ras non-kulit putih sebagai protagonis. Dan keputusan ini sempat mendapatkan kritikan dan kecaman. Kabarnya, pilihan EA tersebut terkait dukungan mereka terhadap anti-rasisme di dunia sepak bola.

Mungkin ada beberapa yang sudah menyelesaikan fitur The Journey  ini. Bagi yang belum, berikut saya berikan beberapa informasi dalam bentuk FAQ (Frequently Asked Question), sebelum Anda memulai memainkan fitur terbaru FIFA ini. Tenang, tidak akan ada spoiler yang mengurangi kesenangan Anda bermain.

Kredit: FIFA

Apa yang kita mainkan di fitur The Journey ?

Di fitur ini kita memainkan Alex Hunter sebagai ‘tokoh utama cerita’. Merupakan pemuda asal London Selatan yang bercita-cita menjadi pesepak bola profesional seperti ayah dan kakeknya. Perjalanan cerita awal di mulai ketika Alex bermain di final kompetisi usia muda di London. Selanjutnya, ia bersama sang sahabat, Gareth ‘Gaz’ Walker akan mengikuti exit trial sebagai jalan menuju sepak bola profesional.

Soal klub, apakah bebas buat memilih?

Ketika Anda lolos exit trial maka selanjutnya adalah Alex mesti memutuskan untuk menerima tawaran dari kesebelasan-kesebelasan yang tertarik. Untuk fitur The Journey  edisi perdana ini, baru satu liga saja yang bisa Alex Hunter mainkan yaitu Liga Primer Inggris. Harapannya tentu di waktu mendatang cakupan game semakin luas. Ya setidaknya empat atau lima liga top di Eropa.

Kredit: FIFA

Seberapa realistis fitur The Journey ?

Jika berbicara soal pengembangan atau meningkatnya kemampuan pemain sepanjang gim, tentu The Journey  tidak begitu berbeda dengan fitur yang hampir serupa yang ditawarkan oleh gim sepak bola lain. Tapi sisi kehidupan sehari-hari yang lebih personal, seperti hubungan antara Alex dengan pelatih, Alex dengan keluarganya, Alex dengan rekan-rekan setimnya, yang dimunculkan melalui dialog, bahkan kisah rivalitas tim, membuat fitur ini semakin seru.

Terlebih sisi finansial yang muncul bukan saja soal gaji dan bonus, melainkan urusan sponsorship pun ada dalam fitur The Journey . Nanti dalam tahap tertentu, Alex akan disodorkan sponsor untuk kemudian dipilihnya. Soal cedera yang nantinya dialami Alex juga membuat aspek semi-realisme dari fitur The Journey  ini semakin luar biasa.

Berapa lama waktu untuk memainkan The Journey ?

Anda bisa cek di internet bahwa banyak yang mengestimasikan memainkan The Journey  FIFA 17 ini adalah 16 jam. Tetapi catatan saya pribadi, saya memainkan fitur The Journey  ini sampai selesai, memakan waktu 15 jam tanpa dihitung jeda untuk makan, buang air, dan ibadah.

Maka saya sarankan untuk dinikmati betul ketika memainkan gim ini. Karena ada rasa jenuh yang tinggi terutama ketika di awal-awal karier saat Alex begitu kesulitan untuk menembus tim utama, dan mesti memulai pertandingan dari bangku cadangan.

Tips

Saya berikan beberapa tips untuk Anda bermain fitur The Journey  FIFA 1. Ada tiga aspek penting ketika dialog, yakni Fiery, Cool, dan Balance. Masing-masing memiliki pengaruh tertentu. Misal, pilihan dialog yang Cool dan Balance terutama saat sesi wawancara pasca-pertandingan, mmbuat nilai Anda di mata manajer semakin besar. Kalau Anda ingin aman, pilih saja aspek Balance secara terus menerus di setiap sesi dialog. Meskipun secara keseluruhan pilihan dialog tidak banyak berpengaruh besar terhadap jalannya cerita.

Kemudian akan ada extra skills, sebagai bonus dari poin atau nilai yang Anda dapatkan dari sesi latihan.  Ekstra skills ini kebanyak memang lebih banyak ke aspek fisik, seperti bertambahnya kecepatan, bertambahnya daya lari, hingga kekuatan tubuh.

Terakhir, jangan lupa mengecek gawai dan jam, karena meskipun Anda tidak merencanakan bermain lama, fitur The Journey  ini bisa saja menyesatkan Anda, sampai-sampai lupa untuk menjemput pacar padahal ia sudah menunggu sangat lama.

Author: Aun Rahman (@aunrrahman)
Penikmat sepak bola dalam negeri yang (masih) percaya Indonesia mampu tampil di Piala Dunia