Jornada 3: 2-1 lawan Las Palmas (kandang) – 10 September 2016
Di pertandingan inilah terlihat peran Sampaoli sebagai motivator dan ahli taktik ulung. Ketinggalan satu gol di babak pertama, Sevilla akhirnya menang dengan mencetak dua gol di babak kedua.
Perlu digarisbawahi bahwa kedua gol Sevilla tercipta di menit 89 dan 93. Itu memperkuat argumen bahwa Sampaoli sukses menanamkan mental tak mudah menyerah ke diri anak-anak asuhnya. Di samping itu, pelatih berkepala botak ini memang jeli karena kedua gol penentu kemenangan dicetak oleh dua pemain pengganti, yaitu Pablo Sarabia (penalti) dan Carlos Fernandez. Nama terakhir merupakan pemain Sevilla Atletico (tim junior Sevilla) yang dipromosikan khusus pertandingan ini.